Stop Dengan Sikap Masabodoh
Kalangan Sendiri

Stop Dengan Sikap Masabodoh

Papa Henokh Hizkia Immanuel Simamora Official Writer
      7861
Show English Version

Hosea 4 : 6

Umat-Ku binasa karena tidak mengenal Allah; karena engkaulah yang menolak pengenalan itu maka Aku menolak engkau menjadi imam-Ku; dan karena engkau melupakan pengajaran Allahmu, maka Aku juga akan melupakan anak-anakmu.

Bacaan Alkitab Setahun : [kitab]mazmu3[/kitab]; [kitab]matiu3[/kitab]; [kitab]kejad5-6[/kitab]

 

Iblis maupun setan-setan tidak dapat menghancurkan umat Tuhan, demikian juga pemerintah di dunia ini maupun keadaan ekonomi tidak dapat menghancurkan anak-anak Allah.

Kemasabodohanlah yang menghancurkan banyak orang Kristen, sebab satu hal ini merupakan akar penyebab orang Kristen menjadi rapuh tak berdaya dan gampang dipengaruhi oleh dunia ini.

Menurut kitab Hosea tidak mengenal atau mengetahui tentang Allah dan kebenaranNya bukan karena tidak ada yang memberitahukan atau kurangnya pengetahuan melainkan karena sikap hati seseorang yang menolak pengenalan tersebut.

Menolak pengenalan akan Allah serta melupakan pengajaran-Nya itu sama dengan masabodoh dengan urusan rohani, dengan kebenaran dan dengan Kerajaan-Nya. Itu artinya sama saja kita menjadi Kristen bunuh diri.

Sebab Tuhan itu sudah sediakan semua perlengkapan senjata rohani, hikmat, dan pengetahuan untuk kita berkemenangan dan sukses dalam menjalani kehidupan ini.
 

 Kemasabodohan kita mempengaruhi cara TUHAN menjawab doa-doa kita, karena seringkali kita meminta sesuatu yang tidak kita perlukan

Ikuti Kami