Dalam Kesusahan Selalu ada Harapan
Kalangan Sendiri

Dalam Kesusahan Selalu ada Harapan

Zee Official Writer
      9452
Show English Version

Yeremia 17:7

Diberkatilah orang yang mengandalkan Tuhan, yang menaruh harapannya pada Tuhan!

Bacaan Alkitab Setahun:[kitab]matiu7:7-11[/kitab], [kitab]0roma8:24-28[/kitab],[kitab]0roma12:12[/kitab]

Manusia seringkali merasa terpuruk karena masalah yang tak kunjung usai. Ketika harus menghadapi masalah satu, masalah lainnya mulai bertambah dan bermunculan, sehingga kita menjadi putus asa dan menyerah.

Ambil saja contoh kehidupan korban banjir di Jakarta yang terjadi belakangan ini. Banjir yang sering sekali terjadi di Jakarta membuat beberapa mereka kewalahan menghadapinya. Begitu banjir terjadi, rusaklah rumah korban dan seluruh isinya. Begitu banjir surut dan belum selesai ia memperbaiki rumahnya, datanglah gelombang banjir berikutnya, seolah tak pernah usai.

Gelombang-gelombang banjir kehidupan membuat kita secara tidak sadar menutup mata akan adanya pengharapan. Kita menjadi depresi karena fokus kita terletak pada problem dan masalah yang terjadi dalam kehidupan kita tanpa mengingat bahwa sesungguhnya kita mempunyai sumber bantuan yang kuasanya luar biasa, Tuhan kita Yesus Kristus.

Hendaknya kita ingat bahwa Tuhan tidak pernah meninggalkan kita apapun yang terjadi dalam hidup kita selama kita percaya kepada-Nya. Seperti yang telah disebutkan, “Percayalah kepada-Nya setiap waktu, hai umat, curahkanlah isi hatimu di hadapan-Nya. Allah ialah tempat perlindungan kita.” – [kitab]Mazmu62:8[/kitab], kita tidak perlu putus asa dan depresi dalam menghadapi masalah kita karena kita punya Allah yang hebat. Ia Maha Kuasa dan sangat mencintai kita umat-Nya.

Oleh karena itu saudaraku, tempatkanlah selalu pengharapan kita kepada Tuhan. Serahkanlah hidup kita kepada-Nya, dan janganlah berhenti berharap.

“Pengharapan tidak mengecewakan, karena kasih Allah telah dicurahkan di dalam hati kita oleh Roh Kudus yang telah dikaruniakan kepada kita.”[kitab]0roma5:5[/kitab].

Ikuti Kami