Kasih
Kalangan Sendiri

Kasih

Admin Spiritual Official Writer
      8723
1 Korintus 13:4
Kasih itu sabar; kasih itu murah hati; ia tidak cemburu. Ia tidak memegahkan diri dan tidak sombong. Ia tidak melakukan yang tidak sopan dan tidak mencari keuntungan diri sendiri. Ia tidak pemarah dan tidak menyimpan kesalahan orang lain.

Bacaan Alkitab Setahun : Mazmur 46; Kisah Para Rasul 18; Imamat 1-3

Setiap tanggal 14 Februari rakyat Amerika memperingati Valentine Day. Valentine Day adalah hari untuk mengekspresikan kasih kepada orang yang kita kasihi, khususnya kasih yang romantis. Pada hari Valentine biasanya semua restoran penuh dengan pasangan yang berbahagia. Demikian juga bisnis di toko bunga ikut menanjak.

Valentine Day memang kesempatan yang baik dan penting untuk menyatakan kasih kepada orang yang kita kasihi. Tetapi, satu hal yang perlu kita ingat yaitu bahwa kasih tidak hanya bersifat romantis. Kasih melebihi perasaan romantis; kasih memerlukan kerja keras, pengorbanan dan pengampunan.

Apakah "kasih" itu? Kasih adalah kemampuan untuk merasakan kebebasan-kebebasan untuk  menyatakan perasaan kita. Oleh sebab itu, untuk dapat mengasihi orang lain, kita perlu mengasihi dan menerima diri sendiri terlebih dahulu. Semakin dalam "kebutuhan" kasih kita, semakin kita merasa kurang bebas sebab kita takut kehilangan kasih itu.

Belajarlah mengasihi diri sendiri sebelum Anda mengasihi orang lain.

Ikuti Kami