Inilah Komentar Kepsek JIS Soal Kasus Asusila Anak Muridnya
Sumber: Merdeka.com

Nasional / 21 April 2014

Kalangan Sendiri

Inilah Komentar Kepsek JIS Soal Kasus Asusila Anak Muridnya

Lori Official Writer
5252

Kepala Sekolah (Kepsek) Jakarta Internasional School (JIS) Timothy Carr angkat bicara terkait kasus asusila terhadap anak muridnya di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (21/4). Dalam konferensi pers tersebut, Timothy menyampaikan penyesalan seluruh pihak sekolah atas kejadian itu.       

“Kami sangat sedih dan menyesal yang telah menimpa salah satu siswa kami dan karena kejadiannya berlangsung di sekolah, maka hal itu telah menyebabkan seluruh komunitas JIS kaget, marah, dan saja sedih,” kata Timothy, seperti dirilis Merdeka.com, Senin (21/4).

Atas kejadian ini, ia menyampaikan secara terbuka tentang tindakan pihak sekolah dalam menangani kasus ini. Diantaranya, Timothy menuturkan pihak sekolah akan memberi bantuan sepenuhnya kepada korban dan keluarga.

Selain itu, pihak sekolah akan bekerja sama dengan kepolisian guna melakukan penyelidikan, serta akan fokus dalam menjamin keamanan dan kenyamanan anak didik di lingkungan sekolah. Ia mengingatkan agar siswa tak perlu takut dengan guru-guru di JIS. Pasalnya mereka didatangkan secara khusus dari rekomendasi tiga kedutaan besar negara, yakni Inggris, Amerika Serikat dan Australia.

“Tidak ada alasan bagi siswa untuk takut pada guru-guru kami. Mereka orang-orang yang baik dan penyayang kepada para siswa,” ujarnya.

Seperti diketahui, seorang siswa berinisial M (5) mengalami kasus asusila oleh cleaning service AG dan AW di toilet sekolah beberapa waktu silam. Kasus ini masih terus bergulir dan diharapkan akan segera tuntas.


Baca Juga Artikel Lainnya:

Putriku Tewas Hanya Sebulan Sebelum Ulang Tahun Sweet Seventeen-nya

5 Perlombaan dan Acara Unik Ini Meriahkan Hari Kartini

Rayakan Paskah, Rakyat Ukraina Harapkan Perdamaian

Puluhan Jemaat Gereja Kristen Pasundan Keracunan Makanan

Memberkati, Bukan Untuk Diberkati

Sumber : Merdeka/Kompas/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami