Produser Al-Jazeera English Online, Tewas di Libanon

Nasional / 3 February 2013

Kalangan Sendiri

Produser Al-Jazeera English Online, Tewas di Libanon

eva Official Writer
4297

Produser Al-Jazeera English Online, Claudia Theophilus tewas di pegunungan Baakleen, Libanon pukul  02.30 dinihari kemarin. Claudia merupakan salah satu wartawati Malaysia yang saat itu sedang mengadakan kunjungan ke Libanon.

Indikasi kematiannya masih belum dapat dipastikan terkait dengan detil kejadian yang belum jelas. Duta besar Malaysia untuk Libanon, Ilago Karuppannan, mengatakan bahwa Claudia diduga tewas tertembak oleh salah satu temannya secara tidak sengaja.

Menurut penyelidikan polisi, saat itu Claudia dan dua rekannya sedang mencoba sebuah senapan. Tiba-tiba tanpa sengaja senapan itu meledak dan mengenai Claudia sekitar pukul 08.30 waktu Malasya, kemarin.

Saat ini jenazah korban sudah dibawa ke rumah sakit di Baakleen dan sedang dilakukan otopsi. Sedangkan dua rekannya yang lain telah ditahan dan diperiksa terkait dengan pemeriksaan sementara sampai kasus ini selesai.

Baca juga artikel yang lain:

Anjing ini Hampir Mati Karena Diduga Gay

Insiden Penembakan Depan Gereja El Shaddai Widuran Solo

Kisah Kekristenan "The Bible" Segera Dirilis

Esensi Pengampunan

Sumber : tempo.co/Eva
Halaman :
1

Ikuti Kami