Waspadalah! Kualitas Udara yang Buruk Berbahaya bagi Kesehatan Mata, Ini Cara Mengatasinya
Sumber: klikdokter.com

Health / 12 June 2023

Kalangan Sendiri

Waspadalah! Kualitas Udara yang Buruk Berbahaya bagi Kesehatan Mata, Ini Cara Mengatasinya

Bella Tiurma Official Writer
1485

Kualitas udara yang buruk merupakan ancaman serius bagi kesehatan manusia di setiap negara. Namun, seringkali kita mengabaikan bahaya yang dapat ditimbulkan dari kualitas udara yang buruk tersebut terhadap kesehatan mata. Partikel-partikel polutan seperti asap, debu, bahan kimia beracun, dan polutan lainnya yang terhirup bersama dengan udara dapat memiliki dampak yang merusak pada kesehatan mata. 

Paparan jangka panjang terhadap polusi udara dapat menyebabkan masalah seperti iritasi mata, mata kering, alergi mata, konjungtivitis, dan bahkan kerusakan permanen seperti degenerasi makula dan katarak. Selain itu, zat-zat berbahaya yang terkandung dalam polutan udara dapat memicu peradangan pada mata, merusak jaringan mata, dan mempengaruhi kualitas penglihatan. 

Saat ini kualitas udara yang kita hirup sedang dalam keadaan yang tidak baik-baik saja. Untuk itu, penting bagi kita untuk menyadari ancaman yang akan dihadapi oleh kesehatan mata. Dengan melindungi mata kita dapat mengurangi risiko terhadap kesehatan mata akibat polusi udara yang buruk. 

 

Baca Juga : Sering di Depan Komputer Seharian? Ini 6 Cara Ampuh Supaya Matamu Gak Jadi Mata Panda!

 

Cara Mengatasi Bahaya Kualitas Udara yang Buruk bagi Kesehatan Mata 

1. Menggunakan Kacamata Pelindung 

Sangat penting bagi kita untuk mengambil langkah-langkah pencegahan, terutama saat menggunakan transportasi umum yang dapat mengakibatkan paparan mata terhadap polutan dari asap kendaraan. Salah satu tindakan yang dapat dilakukan adalah menggunakan kacamata untuk mengurangi penetrasi partikel-partikel ke mata. Selain itu, penggunaan kacamata hitam juga dapat membantu mengurangi paparan sinar ultraviolet (UV). 

2. Menjaga Tubuh Tetap Terhidrasi 

Salah satu cara paling sederhana untuk menjaga kesehatan mata dengan tercukupinya cairan di dalam tubuh. Karena dengan kondisi tubuh yang tetap terhidrasi, maka air mata mampu bekerja secara optimal untuk menjaga kebersihan mata dan tidak ada kotoran yang menempel.  selain itu, tubuh tang tetap terhidrasi mampu menjaga secara konstan mata menjadi basah sehingga kesehatannya pun terjaga. 

 

Baca Juga : Kualitas Udara yang Buruk Dapat Merugikan Kesehatan Manusia

 

3. Menghindari Kebiasaan Mengucek Mata 

Mata yang terkena serpihan partikel dari udara yang buruk akan memberikan efek gatal dan membuat kita untuk mengucek mata. Walaupun rasa gatal pada mata tidak tertahankan lagi. Jangan pernah untuk menguceknya bahkan dengan kondisi tangan yang tidak bersih. Karena dengan mengucek akan membuat kondisi mata kita akan semakin memperparah iritasinya. 

4. Mengurangi Waktu Menatap Layar 

Kondisi mata yang iritasi karena udara yang buruk dan dipaksakan untuk bekerja melakukan aktivitas yang menyita banyak waktu menatap layar, seperti HP, komputer, laptop, ataupun TV akan memperburuk kondisi mata kita. Sehingga ketika mengetahui kondisi mata yang sedang tidak baik, alangkah baiknya kita dapat mengistirahatkan secara cukup untuk mencegah masalah yang lebih besar lagi terjadi pada mata kita. 

 

Baca Juga : Pandangan Suka Kabur Saat Didepan Komputer, Mungkin 5 Cara Ini Bikin Mata Kamu Sehat.

 

5. Menjaga Kebersihan Mata 

Khusus bagi para wanita, menjaga kebersihan mata di kondisi udara yang buruk ini sangatlah penting. Dimana langkah yang sangat baik jika setiap wanita dapat menghindari penggunaan make up yang secara berlebihan dan penggunaan kontak lensa (softlens). 

Selain itu, baik laki-laki ataupun perempuan secara rutin mencuci tangan dan wajah ketika masuk ke dalam rumah. Hal ini dilakukan untuk menjaga kondisi mata agar tetap terjaga tidak mengalami masalah lebih serius.  

6. Selalu Siap Sedia Obat Tetes Mata Ketika Melakukan Perjalanan 

Kondisi udara yang buruk akan membuat mata kita akan lebih cepat kering dan dengan mudah bakteri masuk ke dalam. Untuk itu, setiap orang dapat menjaga kelembapan mata dengan selalu membawa obat tetes mata ketika melakukan perjalanan. Hal ini dikarenakan obat tetes mata dapat dipergunakan sebagai air mata buatan, bukan sebagai antibiotik. Dan kita dapat menggunakan obat tetes mata setiap kondisi mata dirasa kering.

Sumber : liputan6.com | hellosehat.com
Halaman :
1

Ikuti Kami