Atap Bocor dan Plafon Bolong, Mari Bantu Perbaikan Sekolah Dasar di Cibatu Ini
Sumber: Jawaban.com

News / 5 October 2020

Kalangan Sendiri

Atap Bocor dan Plafon Bolong, Mari Bantu Perbaikan Sekolah Dasar di Cibatu Ini

Puji Astuti Official Writer
2978

Setiap anak tentu ingin belajar di tempat yang nyaman, bersih dan aman. Bayangkan bagaimana perasaan mereka yang harus belajar di ruang kelas yang dengan plafon yang bolong-bolong dan jika musim hujan, ada kebocoran di sana-sini. 

Itulah yang dialami oleh anak-anak di SDN Cibatu 01, Cikarang, Bekasi. Mereka bahkan pernah dikagetkan karena plafon di sebuah kelas tiba-tiba jatuh saat belajar. Beruntung tidak ada yang terluka saat itu. 

Plafon SD Cibatu 01

Kondisi plafon SD Cibatu 01 (Sumber gambar : OBI)

Walau kini mereka masih menjalani belajar mengajar secara online, namun kondisi  sekolah yang rusak, tentu akan menjadi semakin memprihatinkan ketika mereka nanti sudah harus kembali belajar di ruang kelas mereka. 

Menurut penuturan Kepala Sekolah SDN CIBATU 01, Cikarang, Isti Anani, S.Pd, pihak sekolah sudah berusaha melakukan perawatan dan perbaikan terhadap gedung sekolah yang sudah rusak sejak 3 tahun lalu itu. 

“Tapi karena dana yang tersedia dari pemerintah yang sangat terbatas, saya sebagai kepala sekolah hanya bisa merenovasi sedikit demi sedikit, sehingga kerusakan gedung tersebut belum bisa direnovasi dengan maksimal.”

Sekolah dasar yang menjadi tempat belajar 247 murid ini pun hanya memiliki 5 ruang kelas, “Padahal kelas yang harus disediakan  minimal 9 lokal. Sebab kelas yang ideal maksimal diisi 28  orang siswa,” demikian ungkap Isti. 

Kondisi ruang kelas SD Cibatu 01

Ruang kelas SD Cibatu 01 (Sumber gambar : OBI)

Terbatasnya kondisi kelas ini membuat anak-anak pun harus berhimpitan dalam sebuah ruang yang kadang disekat untuk membagi kelas mereka.  Dampaknya murid-murid menjadi kurang nyaman saat belajar, karena siswa berdesak desakan duduk di dalam kelas.

“Serta kebocoran saat musim hujan  membuat  guru-guru selalu khawatir jika plafon sekolah dan kayu penyangga plafon terjatuh dan menimpa  peserta didik saat belajar,” demikian Isti mengungkapkan apa yang menjadi kekuatiran para pendidik di sekolah tersebut. 

Melihat kondisi ini, Obor Berkat Indonesia pun bergerak cepat, Pada September lalu melakukan pemeriksaan kerusakan. Di akhir September perbaikan pun segera dilakukan, terutama bagian plafon dan atap yang bocor, sebab musim hujan sudah tiba. Walau mengalami berbagai kendala karena hujan yang menghambat, namun tim Obor Berkat Indonesia tetap melanjutkan renovasi SDN Cibatu 01 sehingga diharapkan dapat selesai secepatnya. 

Anak-anak SD Cibatu 01

Anak-anak SD Cibatu 01 (Sumber : OBI)

“Harapan kami dengan adanya bantuan dari Obor Berkat Indonesia untuk memperbaiki gedung sekolah SDN Cibatu 01 adalah tercipta ya kenyamanan  peserta didik dalam.belajar serta kelancaran proses belajar mengajar di sekolah, sehingga banyak  orang tua siswa  percaya kepada sekolah untuk menitipkan putra-putrinya bersekolah di SDN Cibatu 01,” demikian tambah Isti. 

Anda pun bisa mendukung perbaikan SDN Cibatu 01 ini, dan membawa senyum dan harapan untuk anak-anak disana. Yuk berinvestasi untuk masa depan anak-anak Indonesia dengan berdonasi melalui Obor Berkat Indonesia, melalui rekening Bank BCA atas nama Yayasan Obor Berkat Indonesia Cab. Lippo Cikarang di acc. 522 - 030 - 9292 atau kunjung website www.oborberkat.com  KLIK DISINI. 

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami