Yuk Jadi Sukarelawan Menolong Korban Banjir dan Bencana, Iniloh 4 Keuntungannya Untukmu!
Sumber: Detik.com

Single / 7 January 2020

Kalangan Sendiri

Yuk Jadi Sukarelawan Menolong Korban Banjir dan Bencana, Iniloh 4 Keuntungannya Untukmu!

Puji Astuti Official Writer
3973

Banjir terjadi dimana-mana, apakah kamu juga terkena dampaknya juga? Kalau kamu ngga terkena dampak nih, ada baiknya menjadi sukarelawan  untuk menolong orang-orang sekitar yang saat ini sedang menderita.

Alkitab menuliskan dalam Galatia 6:2, “Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu! Demikianlah kamu memenuhi hukum Kristus.” Jadi, jangan segan-segan untuk menyingsingkan lengan baju untuk menolong sesama ya.

Ada banyak manfaat untukmu loh kalau kamu jadi sukarelawan menolong sesama   yang membutuhkan, berikut adalah beberapa di antaranya:

1#  Kamu bisa berkenalan dan bersentuhan langsung dengan sesama

Ya, saat kamu menjadi sukarelawan, seperti membantu di dapur umum, membantu evakuasi, atau membantu membersihkan rumah korban banjir, kamu akan berkenalan langsung dengan banyak orang. Mulai dari sesama relawan, pejabat pemerintahan dan juga para korban banjir, kamu bisa mengenal banyak orang dari berbagai latar belakang.

Dengan demikian, kamu akan mengembangkan social skill kamu. Mulai dengan berempati kepada para korban banjir, berbagi suka dan duka dengan sesama relawan, dan hal-hal lainnya.

2#  Kamu tidak hanya menjadi pengkritik, tapi pemberi solusi

Melihat bencana banjir di televisi atau sosial media membuat orang mudah melontarkan berbagai kritik tentang mengapa bencana seperti ini bisa terjadi. Nah, dari pada cuma mengkritik, kan lebih baik jadi bagian dari solusi, yaitu menolong para korban banjir secara langsung.

Selain membantu membersihkan rumah, kamu juga bisa membantu penanganan sampah yang menumpuk, got yang mampet, dan sungai yang penuh sampah. Kerjakan dengan cara gotong-royong bersama warga dan tim relawan lainnya.

Hal ini penting dilakukan, karena musim hujan masih panjang. Jika tidak ditangani  segera maka  akan menimbulkan masalah berkepanjangan, nantinya bukan hanya banjir, tapi juga bisa muncul wabah penyakit.

Baca juga : 

Banjir Mulai Surut, Ini Kebutuhan Yang Mendesak di Lokasi Bencana

Setahun Pasca Bencana Palu, Ternyata Korban Likuefaksi Masih Ada Yang Mengungsi Di Tenda!
3#  Belajar untuk bekerja sama dengan orang lain

Menjadi seorang sukarelawan kamu tidak bisa bekerja secara individual, sebaliknya kamu dituntut untuk bekerja sama sebagai satu tim. Jadi dengan menjadi seorang sukarelawan kamu akan belajar berkomunikasi sebagai satu tim, berbagi beban pekerjaan dan juga saling menolong dalam menyelesaikan masalah.

4#  Kamu menjadi saluran kasih Tuhan bagi sesama

Ya, dengan menjadi sukarelawan kamu menjadi saluran kasih Tuhan bagi sesama. Dengan tindakan dan perkataanmu, maka kamu menjadi kitab yang terbuka yang bisa dibaca oleh semua orang.

Kasih tidak cukup hanya diucapkan, jadi jika Tuhan memerintahkan kepada kita untuk mengasihi sesama maka hal itu harus ditunjukkan dalam perbuatan. Nah, dengan menjadi relawan kamu sudah menjadi pelaku firman Tuhan.

Untuk menjadi suka relawan, kamu bisa bergabung dalam berbagai organisasi, bahkan gereja kadang memiliki divisi atau bagian yang akan terjun langsung saat terjadi bencana. Untuk itu, kamu jangan segan untuk bergabung dalam organisasi masyarakat dan gereja yang fokus pada pelayanan sosial ya.

Selain itu, kamu juga harus mempersiapkan diri ketika turun menjadi sukarelawan. Jika ada pelatihan dan pembekalan untuk sukarelawan pastikan kamu juga ikut.

Nah, pas turun menolong korban bencana, kamu juga harus memastikan bahwa tubuhmu sehat. Kalau tidak, bukannya menolong, kamu malah menjadi orang yang ditolong jika tiba-tiba kamu sakit. 

Baca juga : 

Menjadi Sukarelawan

Sedang Mengalami Bencana? Tenang, Sebentar Lagi Pertolongan datang!

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami