11 Fakta Pria Saat Berurusan dengan Asmara (P2)
Sumber: Google

Single / 14 December 2014

Kalangan Sendiri

11 Fakta Pria Saat Berurusan dengan Asmara (P2)

Theresia Karo Karo Official Writer
7010
Bila berurusan dengan relationship, pria sering dilihat sebagai mahluk misterius, bertindak cool, dan terkesan kaku kalau urusan asmara. Namun, sama seperti wanita, pria juga merasakan yang namanya jatuh cinta. Saat berurusan dengan cinta, pria juga menemukan problematika dalam perjalanannya. Penasaran mengetahui bagaimana fakta pria bila meyinggung urusan asmara? Berikut sambungan artikel minggu lalu:

Fakta 7
Mungkin bertentangan dengan ego mereka, pria lebih nyaman curhat dengan wanita lain, ketimbang wanita yang dicintainya. Pria tidak ingin terlihat lemah di depan wanitanya.

Fakta 8

Semua pria berpikir mereka adalah sosok yang kuat. Tetapi sebenarnya pria juga punya banyak kelemahan dan banyak hal yang mereka takuti termasuk perasaan kehilangan.

Fakta 9

Teruntuk para wanita, dengarkanlah ini: berteriak-teriak dan mengoceh hanya akan memicu keinginan pria untuk melarikan diri dari anda. Pria sangat alergi bila bertemu dengan konfrontasi secara emosional. Apalagi bila melihat wanita cengeng, lupakan pernyataan bahwa tangisan dapat membangkitkan naluri pelindung pria. Hal itu memang benar, namun bila terjadi secara berulang, pria akan menjadi kebal.

Fakta 10
Inilah yang kerap menjadi sumber miskomunikasi antara pria dan wanita. “Pria tidak akan mengerti soal kode yang sering disampaikan wanita.” Jadi jangan gunakan segala macam kode yang tidak menyampaikan pesan secara langsung kepada pria. Jangan salahkan pria bila dirinya terkesan mengacukan. Bila berhadapan dengan pria akan lebih baik untuk berbicara terus terang dan langsung tepat sasaran

Fakta 11
Untuk berkomitmen, pria yang seharusnya bersedia lebih dulu. Letakkan keputusan ini di tangannya, hingga pria siap beralih status untuk menjalani kehidupan rumah tangga dengan penuh dengan tanggung jawab.

Biasanya fase ini terjadi setelah pria berdamai dengan daya tarik fisik dan emosional, pria yang serius memikirkan seorang wanita akan menempatkan prioritas pada kesetiaan. Hingga akhirnya pria akan berpikir, “Mungkin yang satu ini adalah orang yang tepat."
Sumber : Jawaban/Vemale.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami