Dampak Kasus MH370, Warga Tiongkok Malas ke Malaysia

Nasional / 30 March 2014

Kalangan Sendiri

Dampak Kasus MH370, Warga Tiongkok Malas ke Malaysia

Budhi Marpaung Official Writer
2897

Salah satu situs berita Tiongkok melaporkan bahwa akibat hilangnya Malaysia Airlines dengan nomor penerbangan MH370, orang-orang dari Tiongkok kini tidak mau lagi bepergian ke Malaysia.  

"Turis sudah tidak mau lagi mempertimbangkan untuk jalan-jalan ke sana. Banyak yang memiliki kesan negatif terhadap negara itu sekarang," kata pemilik agen perjalanan Travel Comfort, Guangzhou, yang berfokus pada wisata ke Asia Tenggara.

Seorang pengguna Sina Weibo, Twitter versi Tiongkok, bahkan berkicau bahwa dirinya membatalkan rencana perjalanannya ke Malaysia tahun ini. Hal tersebut ia ambil karena merasa pemerintah Malaysia telah menutup-nutupi informasi penting terkait hilangnya pesawat Malaysia Airlines MH370.

"Mereka berbohong kepada semua orang selama setengah bulan," tulisnya seperti dikutip Tempo online, Jumat (28/3/2014).

Pemerintah Malaysia sendiri belum memberikan tanggapan terhadap menurunnya minat warga Tiongkok ke negeri mereka. Jika melihat data wisatawan asing yang berkunjung per tahun, warga Tiongkok termasuk menyumbang cukup banyak devisa ke Negeri Jiran sebab sebanyak dua belas persen wisawatan asing yang datang ke Malaysia berasal dari Tiongkok.

 

Baca juga :

Penumpang Malaysia Airlines Bisa Saja Menelepon Agar Terlacak

Join IMAGO Festival 2014  

PertolonganMu, Lagu Citra Scholastika yang Unik dan Menguatkan

Cara Terbaik Gunakan Media Sosial Untuk Menunjang Bisnis 

Thread Forum JC : Biseksual Atau Bukan?

Menjadi Orang Tua yang Suportif

Sumber : tempo.co / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami