Debat Pilkada DKI Jakarta 2012 Berlangsung Seru!

Nasional / 17 September 2012

Kalangan Sendiri

Debat Pilkada DKI Jakarta 2012 Berlangsung Seru!

daniel.tanamal Official Writer
3696

Debat publik pemilihan gubernur DKI Jakarta putaran kedua, pada Minggu malam, 16 September 2012 berlangsung seru dan menarik. Dua calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama dan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli saling melontarkan pertanyaan dan jawaban yang begitu tajam.

Satu pertanyaan langsung dari incumbent Fauzi Bowo terhadap Jokowi adalah mengenai ketidakkonsistenan Bupati Solo itu dalam menetapkan pilihan kepentingan antara Solo dan Jakarta. "Saat Anda terpilih jadi wali kota Solo, Anda bilang kepentingan Solo jadi yang utama. Tapi saat bertemu di polda, Anda bilang statement yang serupa kepentingan Jakarta yang paling utama. Konflik batin apa yang ada di dalam diri Anda?" tanya Foke. 

"Masalah UU kalau UU tidak boleh nyalon ke gubernur ya saya tidak akan ke sini. Kalau UU tidak boleh ya saya tidak ke sini. Masa saya tidak boleh meningkat?" jawab Jokowi terhadap pertanyaan tersebut. Bupati Solo ini pun juga menanyakan balik mengenai konsistensi Foke dalam menjalankan rencananya soal transportasi yang hingga kini tidak sesuai target dan hanya sebatas wacana saja.

"MRT dimulai saja belum, monorail, dimulai saja juga belum. Busway yang seharusnya 15 koridor sekarang 11 koridor, 10 pun saat zaman Bang Yos. Yang beretorika ini saya atau pak Fauzi?" tanya Jokowi. Foke pun lantas balik menyatakan bahwa dirinya justru belajar dari Jokowi yaitu menjanjikan sesuatu yang belum tentu bisa dilaksanakan. "Menjanjikan sesuatu yang belum tentu bisa dilaksanakan. Belajar pencitraan yang semakin baik," kata Foke.

Pilkada DKI Jakarta 2012, merupakan panggung terpenting pemilihan kepala daerah di Indonesia. Intergritas, keberanian dan kerendahan hati harus dimiliki oleh dua calon tersebut untuk mempraktekkannya kepada warga Jakarta, meskipun nantinya mereka menang ataupun kalah.

 

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya:


Mariah Carey Bangga Jadi Inspirasi bagi Penggemarnya

Ibunda Jokowi : Dituduh Kristiani ya Nggak Apa-apa

Konflik Papua Diciptakan, Dipelihara dan Dibiarkan

Romo Mudji : Innocence Of Muslims Film Sampah!

Innocence of Muslims Ancam Umat Kristen di Timur Tengah

Ekstrimis Yahudi Coret Gereja dan Hina Tuhan Yesus

 


Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami