Tiga Kali Pilpres, Belum Ada Capres yang Jadi Teladan
Sumber: Liputan6.com

Nasional / 15 September 2013

Kalangan Sendiri

Tiga Kali Pilpres, Belum Ada Capres yang Jadi Teladan

Yenny Kartika Official Writer
2976

Pemilihan presiden selama ini ditengarai penuh dengan motif pencitraan, padahal sudah waktunya Indonesia memiliki sosok calon presiden (capres) yang berkualitas dan berkapabilitas. Opini tersebut dikemukakan oleh pengamat politik Siti Zuhro.

“Tiga kali Pilpres yang sudah kita lalui, belum satupun di antara calon presiden yang punya kapasitas keteladanan,” ujar Siti kepada JPNN.com dalam diskusi di gedung DPR, Jakarta, Jumat (13/9).

Siti juga mengeluhkan pencitraan dalam dunia politik yang dianggapnya selalu menjadi metode terselubung dalam pencalonan capres. “Mumpung masih ada waktu menjelang 2014, kita tentu saja merindukan capres yang memang bisa dijadikan teladan tanpa mekanisme pencitraan,” ujarnya.

Survei terbaru yang dilakukan Indonesia Research Center (IRC) menunjukkan bahwa nama Joko Widodo, Gubernur DKI Jakarta saat ini, merupakan figur unggulan yang dianggap layak maju pada Pilpres 2014. Sebagian besar responden (32%) mendambakan Jokowi yang menjadi presiden. Di urutan yang sesudahnya berturut-turut muncul nama Prabowo (8,2%), Wiranto (6,8%), Megawati Soekarnoputeri (6,1%), dan Aburizal Bakrie (3,3%).

Masyarakat Indonesia kerapkali menilai Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sering melakukan politik pencitraan. Kinerja dan kebijakan SBY dianggap sebagai langkah-langkah praktis untuk menonjol citra demi pemilu yang akan datang. Terlepas dari itu semua, harapan Siti Zuhro di atas tentunya menjadi harapan seluruh rakyat Indonesia. Bangsa yang sedemikian besar ini pastinya punya kandidat anak bangsa yang bisa dijadikan teladan.

 

BACA JUGA:

Jokowi Sudah Cukup Pusing dengan Persoalan Jakarta

Ahok Ingin Jokowi Tetap Jadi Gubernur

Caleg Kristen Diminta Keluar dari Lingkup Kekristenan

FPI Calonkan Rizieq Shihab Maju Sebagai Capres di 2014

Memberkati, Bukan untuk Diberkati

Sumber : JPNN | yk
Halaman :
1

Ikuti Kami