10 Etika yang Harus Dipahami Sebelum Menitipkan Anak Kepada Kerabat
Sumber: canva.com

Parenting / 17 January 2024

Kalangan Sendiri

10 Etika yang Harus Dipahami Sebelum Menitipkan Anak Kepada Kerabat

Claudia Jessica Official Writer
673

Menitipkan anak kepada saudara, entah itu saudara kandung, sepupu, atau saudara tiri, memerlukan pertimbangan dan etika. Sedekat apapun Anda dengan orang tersebut, etika diperlukan guna membuat proses menitipkan anak dalam berjalan dengan baik dan memberikan kenyamanan bagi semua pihak.

Anda tidak bisa menitipkan anak Anda kepada orang yang merasa keberatan sekalipun Anda memiliki hubungan yang sangat dekat dengan mereka karena mereka juga memiliki kehidupan yang terus berlangsung dan tidak bisa merawat anak Anda setiap saat.

Tak hanya sampai disitu, masih ada 10 etika yang harus dipahami orangtua sebelum menitipkan anak kepada kerabat. Mari kita lihat apa itu:

1. Minta Izin Terlebih Dahulu

Langkah pertama yang sangat penting adalah meminta izin terlebih dahulu sebelum Anda menitipkan anak kepada kerabat. Ini bukan hanya tindakan sopan, tetapi juga cara untuk memberikan pilihan kepada kerabat apakah mereka bersedia atau tidak. Menghormati keputusan mereka adalah kunci utama untuk menjaga hubungan tetap berjalan dengan baik.

 

BACA JUGA: Hindari 5 Perlakuan Ini Agar Tidak Menyakiti Hati Anak

 

2. Bersikaplah Sopan dan Menghargai

Ketika Anda menitipkan anak kepada kerabat, bersikaplah sopan dan hargai mereka yang bersedia menjaga anak Anda.

Memberikan instruksi dan panduan yang jelas, tetapi juga respek terhadap kebiasaan dan aturan rumah mereka merupakan salah satu bentuk sopan dan menghargai. Ingatlah bahwa Anda yang memasukkan anak Anda ke lingkungan mereka, bersikaplah dengan sopan dan hormati mereka.

3. Jelaskan dengan Jelas Kebutuhan Anak

Setiap anak memiliki kebutuhan uniknya sendiri. Sebelum menitipkan anak, pastikan Anda menjelaskan kebutuhan anak. Mulai dari pola makan, jadwal tidur, aktivitas favorit, hingga kebiasaan khusus yang perlu diperhatikan.

4. Berikan Bekal yang Cukup

Pastikan memberikan bekal yang cukup untuk anak Anda seperti makanan, pakaian, popok, dan segala sesuatu yang mungkin diperlukan anak selama mereka merawat anak Anda. Sediakan bekal yang memadai akan membantu mengurangi beban kerabat Anda dan memberikan kenyamanan bagi anak.

 

BACA JUGA: Anak Cari Pelarian Di Luar Rumah, Apa yang Harus Dilakukan?

 

5. Beritahu Kerabat Anda Jika Ada Perubahan Rencana

Rencana bisa berubah, dan ini hal yang wajar. Namun, sangat penting untuk memberitahu kerabat Anda jika terjadi perubahan rencana, terutama jika perubahan tersebut dapat memengaruhi perawatan anak. Komunikasi yang baik membantu menciptakan lingkungan yang terbuka dan dapat diandalkan.

6. Berikan Apresiasi

Saat kerabat Anda bersedia untuk merawat anak Anda, berikan apresiasi. Ucapan terima kasih atau tindakan kecil penghargaan bisa menjadi cara yang baik untuk menunjukkan bahwa Anda menghargai bantuan mereka. Hal ini juga akan menciptakan hubungan yang positif antara semua pihak yang terlibat.

7. Pilihlah Kerabat yang Anda Percayai

Pemilihan kerabat yang tepat adalah hal yang penting. Pilihlah orang yang Anda percayai sepenuhnya. Ini tidak hanya mencakup kepercayaan terhadap kemampuan mereka merawat anak, tetapi juga kepercayaan terhadap nilai-nilai dan aturan yang mereka terapkan di rumah.

8. Kenalkan Anak Anda dengan Kerabat Anda

Sebelum menitipkan anak kepada kerabat, ada baiknya mengatur pertemuan dengan mereka beberapa kali guna membantu anak untuk merasa lebih nyaman ketika harus ditinggalkan oleh orangtua. Pertemuan ini juga memberikan kesempatan bagi kerabat untuk mengenal kebutuhan anak Anda.

 

BACA JUGA: VIDEO: DUNIA DIGITAL MEMBUAT KELUARGA SEMAKIN JAUH ?

 

9. Ceritakan tentang Anak Anda kepada Kerabat Anda

Memberikan informasi tentang anak Anda dapat membantu kerabat dalam memberikan perawatan yang lebih baik. Ini termasuk informasi kesehatan, preferensi makanan, hingga cara terbaik untuk menenangkan anak jika mereka merasa tidak nyaman.

10. Berikan Informasi tentang Anak Anda kepada Kerabat Anda

Selain memberitahu, memberikan informasi tertulis tentang anak Anda juga dapat membantu. Misalnya informasi tentang anak Anda, seperti alergi, kondisi kesehatan, dan kebutuhan khusus lainnya.

Dengan mengikuti etika-etika ini, Anda dapat menjaga hubungan yang baik dengan kerabat Anda dan membuat anak Anda merasa nyaman saat dititipi.

Anda diberkati dengan artikel ini? Yuk bagikan ke media sosial dan teman-teman agar Anda juga bisa menjadi berkat lewat cara sederhana ini.

Sumber : jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami