Ibu Ini Akhirnya Jadi Teladan Bagi Anak-anaknya Berkat The Parenting Project
Sumber: Jawaban.com

Berita CBN / 27 November 2023

Kalangan Sendiri

Ibu Ini Akhirnya Jadi Teladan Bagi Anak-anaknya Berkat The Parenting Project

Lori Official Writer
867

Sebanyak 42 gereja yang mengadakan uji coba The Parenting Project telah memberikan feedback yang positif tentang modul pemuridan orang tua yang dijalankan sejak bulan Agustus lalu. Sebagian besar peserta menilai konten video yang disajikan sangat relevan dengan persoalan keluarga masa kini, menginspirasi dan memberi wawasan baru bagi mereka mengenai peran penting orang tua dalam pertumbuhan anak. Sementara lainnya merasa nyaman bisa berbagi kegagalan sebagai orang tua tanpa takut dihakimi.  

 

Baca Juga: Kesaksian Papa Mama yang Diberkati Lewat Modul “The Parenting Project”

 

Salah satu kesaksian yang menginspirasi dari The Parenting Project datang dari seorang ibu bernama Anief. Kehidupan keluarga Anief terbilang sederhana. Ia dan suaminya menggantungkan hidup melalui usaha bengkel kecil-kecilan. Namun ibu Anief memiliki beban pikiran dimana suaminya masih hidup dengan kebiasaan buruk, seperti merokok, minum minuman keras, dan kurang rajin ke gereja. Hal ini membuatnya merasa hanya mengambil tanggung jawab sendirian dalam mengasuh ketiga anak-anaknya. Sehingga tak jarang ia kerap meluapkan emosi kepada anak sekaligus berbohong kepada anak-anaknya untuk menutupi alasan kenapa suaminya tidak pernah ke gereja.

Semua berubah ketika Ibu Anief mengikuti The Parenting Project, terutama dari Modul 1 berjudul "Menjadi Teladan Baik." Ia menyadari bahwa sebagai orang tua, ia harus menjadi teladan bagi anak-anaknya. Ibu Anief menyadari kesalahannya bahwa meminta anak-anaknya untuk menjadi baik tanpa menjadi teladan yang baik sendiri adalah pengasuhan yang keliru. Kesadaran inilah yang membuat ibu Anief mulai berubah dengan fokus menjadi teladan baik bagi ketiga anaknya.

 

Baca Juga: The Parenting Project di Mata Para Gembala Gereja

 

Kini setiap hari, ia menyebutkan nama anak-anaknya dalam doa dan mencurahkan berkat atas mereka. Ia juga aktif mengajak anak-anaknya untuk rajin ibadah.

Inilah tugas dari Tuhan untuk setiap kita "menjalankan Amanat Agung-Nya" melalui pemuridan. Anda juga bisa mendengar kisah-kisah inspiratif lainnya ketika Anda bergabung dalam pemuridan CBN. Klik lebih lanjut di bawah ini.

 

Memuridkan Bersama CBN

Halaman :
1

Ikuti Kami