Anda yakin Sudah Menjadi Murid Kristus? Cek Disini 5 Cara Mengetahuinya...
Sumber: heraldmalaysia.com

Kata Alkitab / 11 August 2023

Kalangan Sendiri

Anda yakin Sudah Menjadi Murid Kristus? Cek Disini 5 Cara Mengetahuinya...

Bella Tiurma Official Writer
1997

Apakah Anda menganggap diri Anda sebagai murid Yesus Kristus? Lalu bagaimana Anda bisa memastikan hal tersebut? 

Pada dasarnya, kita sebagai anak-anak Allah telah dipanggil untuk hidup dalam Kristus, diperlengkapi untuk menjalani kehidupan yang mencerminkan Kristus, diutus untuk hidup bagiNya, dan diundang untuk berbagi iman dengan orang lain. 

Sebuah “panggilan” yang kita dapatkan ini melibatkan keselamatan dan kedekatan dengan Kristus (Yohanes 8 : 31 – 32; 15 : 1 – 11). “Memperlengkapi” mencakup proses pembentukan dan pertumbuhan rohani sesuai dengan petunjuk Allah (2 TImotius 3 : 16 – 17)

Selain itu, “pengutusan” mencakup tanggung jawab untuk menjadikan murid baru dan membimbingnya (Matius 28 : 18). Serta melakukan perbuatan baik yang telah ditetapkan oleh Allah dalam kehidupan ini (Efesus 2 : 10).

 

Baca Juga : Dimuridkan Untuk Mengerti Kehendak Tuhan

 

Oleh karena itu, ketika kita sebagai murid Kristus, kita diharapkan menghasilkan buah-buah roh yang diilhami oleh Roh Kudus (Yohanes 15 : 8; Galatia 5 : 22 – 23). Sambil menunjukkan kasih kepada sesama seperti kasih yang Yesus tunjukkan kepada para murid dan kita. 

Namun, penting untuk kita ingat bahwa hubungan ini dimulai dengan langkah pertama dari Tuhan (1 Yohanes 4 : 10), sehingga kita juga diundang untuk merespon dengan langkah-langkah yang diberikan oleh Kristus. Bahkan kita pun memiliki kesempatan untuk menjadi muid yang setia dan berbuah. 

Berikut ini 5 cara mengetahui bahwa kita adalah murid Kristus. 

1. Dipakai oleh Tuhan 

Dalam hal ini, jelas bahwa Yesus memberikan murid-muridNya dan melalui mereka, kepada seluruh murid perintah yang sangat penting yang dikenal sebagai Amanat Agung. Perintah ini mengajak kita semua untuk menjalankan misi di seluruh dunia dan menjadi pengajar iman (Matius 28 : 18 – 20; Kisah Para Rasul 1 : 8). 

Mungkin tidak semua orang bisa melakukan perjalanan ke seluruh negeri dalam upaya misi ini, tetapi kita memiliki kesempatan untuk mengabdi di lingkungan tempat tinggal kita dan Tuhan akan memakainya untuk melanjutkan pekerjaanNya dalam memuridkan seseorang.

 

Baca Juga : Apakah Anda Pengikut atau Murid Kristus?

 

Kita diberikan peluang untuk tumbuh di tempat Tuhan yang telah menempatkan kita, bahkan kita juga memahami bahwa keselamatan hanya dapat diberikan oleh Tuhan sendiri dan melalui firmanNya. Meskipun demikian, Tuhan suka menggunakan kita sebagai saranaNya untuk mencapai setiap rencana dan tujuanNya, termasuk dalam proses memuridkan. 

Dengan cara inilah, jiwa-jiwa diselamatkan dan dalam prosesnya menjadi murid yang mampu memuridkan orang lain. Ini merupakan sebuah siklus yang terus berkembang, karena Yesus adalah kepala Gereja dan memiliki kemampuan untuk menarik orang kepadaNya.

BACA HALAMAN BERIKUTNYA ->

Halaman :
123Tampilkan Semua

Ikuti Kami