#FaktaAlkitab: Bukan Chip Ataupun Tanda! Ini Arti Angka 666, Antikristus Paling Lengkap
Sumber: canva

Fakta Alkitab / 1 October 2021

Kalangan Sendiri

#FaktaAlkitab: Bukan Chip Ataupun Tanda! Ini Arti Angka 666, Antikristus Paling Lengkap

Claudia Jessica Official Writer
27773

Hikmat Memahami Tanda 666

Sekali lagi, Wahyu 13: 18 dapat disimak bahwa, “yang penting disini adalah hikmat...”

Hikmat yang dimaksud adalah kepekaan rohani untuk melihat tanda 666. Dalam aksara atau manuskrip lebih awal, angka ini ditulis dengan simbol alfabet Yunani Khi (χ),  Xi (ξ), Sigma (ς), yang jika digabung cendrung dapat dilihat angka 666. Namun, disatu sisi dari huruf ini juga terdapat simbol kristos (Χριξτος).

Dalam Kitab Wahyu, antikris disebut “binatang” dan bilangannya ialah 666. Banyak penafsir percaya bahwa angka 6 merupakan angka manusia dalam Alkitab, dan angka 3 merupakan angka bagi Allah. Pada Perjanjian Lama, angka “3” adalah simbol kekudusan dan lazim dihubungkan dengan Trinitas. Oleh karena itu, 3 angka 6 yang berjajar itu melambangkan seorang manusia yang telah menjadikan dirinya sendiri sebagi allah seperti para kaisar Roma yang jahat ketika berkuasa disaat Kitab Wahyu diturunkan.

BACA JUGA: Vaksin Penggenapan Kitab Wahyu? Benarkah Ini Tanda Akhir Zaman?

Jadi sebenarnya angka 666 yang ingin ditunjukan kepada kita adalah sebuah pengajaran yang menyerupai atau menyamar seperti pengajaran Kristus, yang terlihat seperti Kristus padahal bukan dari Kristus.

Angka 6 adalah angka manusia, sedangkan angka 7 adalah angka Allah yang merupakan bilangan sempurna (Kejadian 2: 1-4, Keluaran 20: 8-11, Yohanes 4: 22). Bilangan 666 tidak mencapai kesempurnaan sebagaimana bilangan 777.

Bilangan 666 bukanlah chip, benda, atau tanda, melainkan sesuatu yang mempengaruhi dan menyesatkan pikiran manusia dan mempengaruhi sikap manusia, sehingga mereka mengira menyembah Tuhan padahal sebenarnya bukan Tuhan yang mereka sembah. Sebagian dari mereka melawan Kristus secara terang-terangan dan sebagian dari mereka mengira bahwa mereka adalah anak Tuhan padahal sebenarnya bukan.

Tafsiran Alkitab oleh Dave Hagelberg, mengatakan bahwa Wahyu pasal 13 yang berkisah tentang Iblis, antikristus, dan nabi palsu memang cukup berat untuk dibaca dan dipahami. Namun dalam Wahyu pasal 14, perhatian kita tidak lagi dipusatkan pada tokoh kejahatan, melaikan pada Kristus dan mereka yang memuji Tuhan.

BACA JUGA: #FaktaAlkitab : Inilah Asal-usul Setan dan Lusifer Menurut Alkitab

Sebagai orang percaya yang membaca Wahyu pasal 14m kita dihibur dan dikuatkan karena Raja kita, Tuhan Yesus menang, dan Dia selalu beserta dengan umat-Nya yang setia dalam segala kesusahan. 

Sumber : jawaban channel
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami