Isak Tangis Komentator di Detik Gresya-Apri Menang, ‘Bagi Tuhan Tak Ada yang Tak Mungkin'
Sumber: Jawaban.com

News / 2 August 2021

Kalangan Sendiri

Isak Tangis Komentator di Detik Gresya-Apri Menang, ‘Bagi Tuhan Tak Ada yang Tak Mungkin'

Lori Official Writer
9848

Gresya juga menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Apriyani karena bisa bekerja sama dengan baik di lapangan. “Saya berterima kasih kepada Apriyani karena dia mau berlari bersama saya dan saya sangat menghargainya,” terangnya.

Sementara Apriyani mengungkapkan bahwa kemenangan yang mereka raih adalah hasil dari kerja sama yang luar biasa di lapangan. Dia juga berterima kasih karena Gresya sudah berjuang mati-matian demi mendapatkan posisi tersebut.

“Saya bilang ke dia, saya tidak lagi muda. ‘Gresya kamu harus berlari bersamaku, bukan berjalan. Lewat setiap tantangan dan rintangan yang kita hadapi, kamu harus gigih.’ Karena medali emas ini, momen ini, ini yang kami mau selama ini,” ungkap Apriyani.

Seperti diketahui, Gresya Polii berhasil menjadi juara Olimpiade setelah gagal di tahun 2012. Namun kesempatan itu akhirnya terwujud ketika berpasangan dengan rekan terbaiknya Apriyani Rahayu. 

 

Baca Juga: Final! Ini Jadwal Wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 Rebutkan Medali Emas Hari Ini

 

Valentino pun menutup komentarnya dengan mengucapkan terima kasih sekali lagi kepada pasangan ganda putri tersebut.

“Terima kasih untuk ganda putri Indonesia. Terima kasih untuk hari ini Tuhan, di tengah kita sedang kesesakan Tuhan Kau berikan kita semua kemenangan. Kau bangkitkan kembali bangsa ini,” komentarnya.

Terima kasih Gresya-Apri, kalian mengharumkan nama bangsa di tengah masa-masa sulit ini. Rakyat Indonesia bangga.

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami