Pilih ke Gereja di Hari Minggu, Presenter BBC Ini Sebut Iman Lebih Penting Dari Pekerjaan
Sumber: Devon live

News / 21 June 2020

Kalangan Sendiri

Pilih ke Gereja di Hari Minggu, Presenter BBC Ini Sebut Iman Lebih Penting Dari Pekerjaan

Lori Official Writer
2261

Presenter TV BBC Dan Walker menyampaikan bahwa pekerjaan tidak akan mempengaruhi imannya.

Tuan rumah edisi Sore di BBC Radio 5 Live and Football Focus di BBC One ini mengungkapkan bahwa iman kepercayaannya sangat penting.

Dalam sebuah wawancara bersama majalah Sorted, Walker, yang pada tahun 2010 silam menyampaikan alasannya menolak bekerja di hari Minggu, menjelaskan bahwa imannya telah membuat perbedaan yang sangat besar atas setiap tindakannya.

Dia menyampaikan bahwa keyakinan yang dia punya memberinya kesadaran yang lebih besar tentang perannya dalam masyarakat dan dampaknya bagi orang lain.

"Saya pikir kita hidup dalam masyarakat yang toleran di mana Anda bisa menjadi seorang Kristen, Anda bisa menjadi seorang Muslim, Anda bisa menjadi seorang Yahudi, dan Anda dapat memiliki keyakinan dan melanjutkan dengan hidup. Saya ingin hidup di dunia dimana Gary Lineker dapat menghadirkan Match Of The Day meskipun dia adalah penggemar Leicester City dan John Humphrys bisa menyiarkan Radio 4 meskipun dia seorang ateis…itulah dunia yang ingin saya tinggali. Bukan dunia dimana saya dianiaya karena menjadi seorang Kristen," ungkap Walker.

Sebagai anak dari seorang pendeta dari Gereja Baptis, dia memang selalu mengkhususkan hari Minggu sebagai hari Tuhan. Dan menurutnya itu adalah hal istimewa yang memberikan banyak berkat.

“Saya sudah memilih. Saya tidak berubah menjadi labu aneh di tengah malam menjelang Minggu pagi. Saya hanya menikmati menghabiskan hari Minggu bersama keluarga di gereja, bersama teman-teman saya,” ucap Walker.

Dia juga menyampaikan dengan tegas bahwa di dalam hidup dia hanya menganggap serius dua hal yaitu iman dan keluarganya.

“Saya percaya bahwa kalau Anda punya iman yang kuat kepada Yesus Kristus, itu harus membuat perbedaan pada bagaimana Anda menjalani hidup Anda. Hal ini mengungkapkan siapa diri saya, kemana saya pergi, bagaimana saya berbicara, bertindak, berharap, bermimpi, memberikan aspirasi dan sebagainya. Itu adalah bagian penting dari keseharian saya. Itu adalah hal terpenting tentang diri saya dan saya tidak bisa membayangkan hidup tanpa Yesus,” ungkapnya.


Baca Juga: Lewat Tik Tok, Wanita 21 Tahun Ini Jangkau 45 Ribu Pengikutnya Dengan Injil


Dia menambahkan, menjadi seorang Kristen juga membuat seseorang berdampak baik lewat keputusan yang diambil, lewat bahasa, cara berpikir dan berbicara bahkan cara bagaimana dia menjalankan bisnis.

“Saya berpikir bahwa iman menjauhkan Anda dari kebanggaan dan obsesi terhadap diri sendiri dan membuat Anda berpikir lebih hati-hati tentang orang-orang di sekitar Anda, dan dampaknya bisa terjadi kepada komunitas dan masyarakat di sekitar Anda,” lanjutnya.

Sejak 29 Februari silam, Walker akan bergabung dengan Louise Minchin membawakan program BBC Breakfast setiap Senin sampai Rabu setiap minggunya. Tampaknya dia tetap konsisten membawakan program BBC Sport selama perjalanan karirnya. 

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami