Gagal Juara, Valentino Rossi Pecahkan Rekor Comeback Legenda MotoGP
Sumber: AFP Photo

Nasional / 9 November 2015

Kalangan Sendiri

Gagal Juara, Valentino Rossi Pecahkan Rekor Comeback Legenda MotoGP

Theresia Karo Karo Official Writer
6277

Valentino Rossi, menuai pujian meski gagal menjuarai MotoGP Valencia, di Sirkuit Ricardo Tomo, Spanyol, pada Minggu (8/11) kemarin. Memulai seri terakhir di Sirkuit Valencia dari posisi terakhir, pembalap berusia 36 tahun ini berhasil sampai di posisi ke-4.

Rossi berhasil melewati 22 pembalap lainnya. Pencapaiannya inilah yang mengantarkannya sebagai pencetak sejarah baru yang melakukan comeback terbaik, sekaligus mematahkan rekor Max Biaggi, legenda MotoGP.

Sebenarnya ini bukan kali pertama bagi Rossi. Sebelumnya pada tahun 2004, 'The Doctor' juga pernah start dari posisi dua terakhir di di Losail Qatar. Di mana Rossi mengawali lomba dari urutan 23 dan Max Biaggi yang start di posisi terakhir, 24. Namun dia gagal mencapai garis finish sedangkan Biaggi sukses melakukan comeback dengan menyentuh garis akhir di posisi ke-6. 

Prestasi Biaggi sempat menjadi comeback terbaik di MotoGP yang bertahan 11 tahun. Namun kini tidak lagi, sebab pembalap asal Italia ini berhasil memecahkan rekor Biaggi. Rossi yang mulai dari posisi ke 26 sukses menempati urutan ke-4. 

Walaupun begitu, dia belum bisa memecahkan rekor, yaitu menjadi juara meski start dari posisi terakhir. Sebab sejarah mencatat bahwa sejak era 500 cc beralih ke MotoGP pada 2002, belum pernah ada pembalap yang menang ketika memulai pertandingan dari urutan terakhir. 

Salah satu momen yang menarik selama pertandingan adalah pada saat lap pertama, di mana Rossi sudah berada di peringkat ke-12. Dan dalam 12 lap, Rossi berhasil naik 22 posisi, setelah melewati Andrea Dovizioso, rekan senegaranya. Namun dia kesulitan mengejar tiga pembalap di depannya, Dani Pedrosa, Marc Marquez, dan Jorge Lorenzo yang akhirnya keluar sebagai juara dunia.

Deretan comeback terkenal di MotoGP sejak 2002

Valentino Rossi-GP Valencia 2015- Start 26-Finish 4

Max Biaggi-GP Qatar 2004-Start 24-Finish 6          

Danilo Petrucci-GP Inggris 2015-Start 18-Finish 2

Cal Crutchlow-GP Inggris 2012-Start 20-Finish 6

Katsuyuki Nakasuga-GP Valencia 2012-Start 16-Finish 2            

Chris Vermeulen-GP Australia 2006-Start 16-Finish 2           

Kenny Roberts Jr-GP Inggris 2005-Start 16-Finish 2            

Sylvain Guintoli-GP Jepang 2007-Start 18-Finish 4          

Marco Melandri-GP Turki 2006-Start 14-Finish 1          

Olivier Jacque-GP Cina 2005-Start 15-Finish 2                 

Kenny Roberts Jr-GP Brasil 2002-Start 16-Finish 3           

Van Den Goorbergh-GP Cina 2005-Start 19-Finish 6             

Valentino Rossi-GP Valencia 2005-Start 15-Finish 3             

Loris Capirossi-GP Jepang 2003-Start 15-Finish 3          

Loris Baz-GP San Marino 2015-Start 16-Finish 4           

Makoto Tamada-GP Ceko 2004-Start 16-Finish 4             

Olivier Jacque-GP Prancis 2003-Start 16-Finish 4             

Alex Hofmann-GP Prancis 2007-Start 17-Finish 5

Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Ada banyak orang di luar sana yang belum mengenal Kasih yang Sejati. Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Caranya? Klik disini. 

Sumber : Liputan6/Sindonews.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami