Jokowi Kunjungi Daerah-Daerah Ini Saat Lebaran

Nasional / 8 August 2013

Kalangan Sendiri

Jokowi Kunjungi Daerah-Daerah Ini Saat Lebaran

Budhi Marpaung Official Writer
2962

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo tidak pulang ke Solo pada Hari Raya Idul Fitri 1434 H. Berdasarkan keterangan Biro Kepala Daerah dan Kerjasama Luar Negeri Pemerintahan Provinsi DKI, orang nomor satu di Ibukota ini bakal melakukan open house ke sejumlah daerah pada Kamis (8/8) dan Jumat (9/9).

Adapun daerah-daerah yang rencananya dikunjungi oleh Jokowi saat lebaran, yaitu Kelurahan Cengkareng Timur, Kelurahan Kebayoran Lama Utara, Jatinegara Kaum, Johar Baru, dan Pademangan Timur.

Di beberapa wilayah ini, Jokowi akan melakukan silaturahmi dengan warga, sambil juga menyantap hidangan bersama yang sudah dipersiapkan bagi warga maupun pejabat yang hadir.

"Gubernur inginnya acara berlangsung santai, sambil ngariung (berkumpul), dan berbincang sama warga," ujar Kepala Biro Kepala Daerah dan Kerjasama Luar Negeri, Heru Budi Hartono, Rabu (7/8).

Selama menjabat sebagai Gubernur, ini adalah kali pertama Jokowi melakukan blusukan dalam momen lebaran di Jakarta. Walau tidak tahu apakah sudah dijadikan agenda tetap, tetapi mari kita berharap program khusus seperti ini akan dilanjutkan ke depannya. Sebab, kehadiran pemimpin di saat-saat penting dan spesial sesungguhnya dapat membangkitkan kepercayaan dan membuat ikatan kuat yang positif dengan orang-orang yang dipimpinnya.  


Baca juga : 

Warga Rusun Marunda Ingin Jokowi Jadi Gubernur Jakarta Dua Periode

Joanna Alexandra Berburu Tips Jadi Pengusaha

Toko Grosir Surga

Forum JC : Suka Jalan-Jalan Outdoor atau Indoor

Terapi Seni, Solusi Ekstra Bagi Skizofrenia

 


Sumber : inilah.com / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami