Indonesia Jadi Negara Pertama Manfaatkan Data NASA Untuk Belajar

Nasional / 18 March 2013

Kalangan Sendiri

Indonesia Jadi Negara Pertama Manfaatkan Data NASA Untuk Belajar

Lois Official Writer
2936

Murid-murid di Indonesia adalah menjadi murid-murid pertama di seluruh dunia yang akan diberikan akses langsung ke data center Microsoft Research untuk mempelajari ruang angkasa, yang dikumpulkan oleh NASA. Suatu hal yang patut dibanggakan. Demikian menurut Microsoft Indonesia.

Bekerjasama dengan Kemendikbud, Microsoft mengeluarkan perangkat lunak Wahana Jelajah Angkasa (World Wide Telescope), yang menawarkan tampilan visualisasi yang lebih hidup dan lengkap mengenai alam semesta. Dengan peranti ini, siapapun bisa mengeksplorasi data teleskop kelas tinggi pada perangkat komputer tanpa perlu ke laboratorium luar angkasa khusus, seperti Boscha.

Piranti yang diresmikan pada 13 Maret 2013 lalu itu, akan diintegrasikan dengan portal pendidikan besutan Kemendikbud, Rumah Belajar Kemendikbud. “Dengan wahana ini, anak didik punya bayangan secara lebih detail tentang bentuk alam semesta secara visual dan utuh, tidak hanya sekadar gambar statis saja,” ujar Ari Santoso, Kepala Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan Kemendikbud di Pustekom Kemendikbud, Tangerang, Banten.

“Foto dalam peranti ini berisi repository NASA dari tahun ke tahun sejak data tahun 1970 (teleskop Hubble), dan dapat dilihat selama 24 jam,” tambah Andreas Diantoro, President Director Microsoft Indonesia. “Dan Indonesia adalah negara pertama di dunia yang mengadopsi teknologi ini,” ujarnya bangga.

Konten ini dapat diakses gratis, yang penting terkoneksi internet. Browser yang digunakan pun bisa apa saja asal sudah terinstal Microsoft Silverlight. Jika belum Anda bisa mengunduhnya terlebih dahulu. Pengguna yang ingin mendalami konten pada portel Rumah Belajar juga diberikan fasilitas email gratis dengan domain @guruku.my.id untuk kalangan guru dan @siswa.my.id untuk siswa-siswi. Mungkinkah akan terciptanya lebih banyak anak bangsa yang berminat bergerak di bidang serupa seperti ini ke depannya?

 

Baca juga :

Kisah Sikat Gigi Mampu Selamatkan Stasiun Ruang Angkasa

Buku Penistaan Kristen Diajarkan di Sekolah-Sekolah Sulut

Mari Jadi Dampak Buat Indonesia Melalui Media

Tuhan Ingin Anda Bahagia

Ingin Bayi Cepat Belajar? Ini Posisi Terbaik

Tips Mudah Cara Benar Pakai Parfum

Mengenal Makanan Indonesia : Pisang Molen

Haii, JCers yang Gabung di Bulan Maret 2013!!

Sumber : viva.co.id by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami