Menteri Ini Diprotes Karena Ingin Hapuskan Prostitusi

Nasional / 27 June 2012

Kalangan Sendiri

Menteri Ini Diprotes Karena Ingin Hapuskan Prostitusi

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
4242

Tidak mudah untuk mengubah sebuah kultur yang terlanjur melekat pada masyarakat, bahkan bukan mustahil niat baik tersebut akan dikecam banyak orang. Menteri Pemberdayaan Perempuan Prancis, Najat Vallaud-Belkacem mempunyai sebuah misi untuk melenyapkan praktek prostitusi negara mode tersebut. Namun untuk meluruskan idenya tersebut, dia harus siap diserang para pekerja seks komersial (PSK) dan petugas kepolisian.

"Pandangan objektif Saya, sama halnya seperti Partai Sosialis yang baru saja terpilih dalam pemilihan umum, adalah ingin melenyapkan kegiatan prostitusi," ujar Vallaud-Belkacem kepada Suratkabar mingguan Journal de Dimanche, yang dikutip France24, Selasa, (26/6).

Sebuah data menyebutkan saat ini 90 persen dari Pekerja Seks Komersial (PSK) yang bekerja di Prancis merupakan korban dari kejahatan perdagangan internasional. Karena itulah Vallaud-Balkacem ingin melindungi para PSK dengan menggolongkan kegiatan komersil untuk seks sebagai perbuatan kriminal. "Tindakan ini didasarkan pada fakta lapangan dan ditujukan untuk melindungi para PSK yang menjadi korban kekerasan dari kejahatan terorganisir dan dari mucikari mereka," tegas Vallaud-Belkacem.

Kontan hal ini diprotes oleh juru bicara PSK. "Hak apa yang dimiliki Vallaud-Belkacem atau bahkan orang lain ketika mereka mengatakan apa yang dapat atau tidak dapat Saya lakukan dengan tubuh Saya sendiri? Apakah mereka akan memeriksa setipa kamar tidur yang ada di Prancis hanya untuk memastikan bahwa tidak ada transaksi untuk kegiatan seks?," ungkap Chloe Navarro, wakil dari Asosiasi PSK.

Hal serupa juga disampaikan Ketua Asosiasi mantan PSK, France Arnould. Menurutnya tidak benar PSK Prancis memanfaatkan fasilitas mucikari dalam praktek kerja mereka. "PSK ini tidak memiliki mucikari. Mereka adalah bagian dari kehidupan warga sipil. Mereka membayar pajak dan yang terpenting mereka adalah warga negara Prancis," tegas Arnould

Sangat disayangkan bahwa saat ini menjajahkan seks justru dijadikan mata pencaharian. Hal ini menunjukan degradasi moral yang semakin kentara di dunia. Semoga pemerintah dapat mencari solusi agar para PSK tersebut bisa mencari pekerjaan yang lebih layak.

Baca Juga :

Manny Pacquiao Yakin Rebut Kembali Gelar WBO-nya

Fans Elvis Tolak Pelelangan Kuil Sang Idola

First Christian Church : Penginjilan Harus Disesuaikan Zaman

Bullying Rusak Sistem Imun

Sumber : okezone/vina cahyonoputri
Halaman :
1

Ikuti Kami