Tahun Baru. Awal Baru. Pengharapan Baru

Internasional / 1 January 2010

Kalangan Sendiri

Tahun Baru. Awal Baru. Pengharapan Baru

Tammy Official Writer
3936
Setiap orang diberikan kesempatan yang sama. Setiap orang memiliki jumlah waktu yang sama setiap harinya, yakni 24 jam dan 365 hari setiap tahunnya. Adalah sukacita besar jika kita telah menghabiskan tahun 2009 kemarin dengan pengalaman-pengalaman baru (entah menyenangkan ataupun getir), kesempatan-kesempatan baru, dan juga berkenalan dengan orang-orang baru yang semakin memperkaya wawasan kita tentang kehidupan ini.

Dan dimulai hari ini, yakni ketika pukul 00.00 di tanggal 1 Januari 2010 bersama-sama kita kembali memulai sebuah awal tahun yang baru. Entah apakah Anda sudah merenungkan bagaimana Anda telah menghabiskan tahun lalu, apakah Anda puas atau menyadari perlunya banyak ‘perbaikan.' Atau Anda pun sudah melakukan perencanaan di tahun 2010. Tho, Anda menyadari bahwa Anda tak sendiri. Anda bersama dengan sesama milyaran umat manusia lainnya bersama-sama bergerak dan merencanakan bagaimana Anda akan mengisi hari-hari Anda di tahun yang baru ini.

Kebersamaan. Ya, kebersamaan inilah yang dirangkul Jawaban.Com dalam menyambut pelayanannya di tahun yang baru ini. Sepanjang 2009 kemarin, Jawaban.Com sebagai media internet dapat berfungsi sebagai fasilitator bagi perubahan, melihat bahwa melalui pelayanannya dengan para pengunjung setianya dan juga anggota Forum Jawaban.Com bersama-sama melakukan perubahan.

Happy New Year 2010Pada bulan Juli 2009 kemarin, Forum Jawaban.Com mengadakan penjangkauan ke komunitas Anak Jalanan di wilayah Roxy bersama dengan komunitas anak muda HOME (House of Mercy, red). Dan di bulan Desember 2009 kemarin, Forum Jawaban.Com mengadakan Natal Bersama dengan anak-anak Panti Asuhan dari 2 panti asuhan di Jakarta. Adalah sukacita besar jika Jawaban.Com tidak hanya menjadi sebuah media Kristiani yang relevan dan kontekstual semata, tetapi juga dapat menjadi fasilitator bagi perubahan. Kami yang berada di balik tim Jawaban.Com dengan sangat antusias tak sabar menyongsong tahun baru ini dengan program-program nyata untuk membawa perubahan di tengah masyarakat kita.

Seperti yang Anda ketahui, untuk saat ini program Jawaban.Com yang sedang berjalan adalah Jawaban.Com Christmas Photo Contest (JCPC) yang menyorot kehidupan anak-anak dalam suasana Natal yang akan terus berjalan hingga Februari 2010.

Bagaimana dengan Anda? Sudah siapkah Anda memasuki tahun yang baru ini? Apakah yang telah Anda rencanakan untuk mencapai tujuan gol kehidupan Anda? Kiranya yang terbaik dapat kita jelang di awal yang baru ini. Selamat tahun baru 2010!

Recommended For You:


Sumber : Jawaban.Com
Halaman :
1

Ikuti Kami