Vettel Juara Dunia dengan Rekor Pembalap Termuda

Nasional / 26 November 2012

Kalangan Sendiri

Vettel Juara Dunia dengan Rekor Pembalap Termuda

Lois Official Writer
2729

Setelah menambah 8 poin dalam pertandingan kemarin Minggu (25/11) waktu setempat (hari ini WIB) di Brasil, Vettel berhasil meraih gelar juara dunia Formula 1 untuk ketiga kalinya secara berturut-turut. Hal ini membuatnya juga memecahkan rekor Ayrton Senna sebagai pembalap termuda yang bisa juara dunia tiga kali dalam umur 31 tahun, karena Vettel sendiri baru berumur 25 tahun.

Balapan yang terus diguyur hujan itu dimenangkan oleh Jenson Button. Vettel sendiri berada di posisi keenam, namun penambahan delapan angka ini membuatnya menang. “You are the world champion,” demikian teriakan kru tim Red Bull di radio Vettel saat kemenangan itu sudah dipastikan. Posisi keenam itu sebenarnya dengan susah diraih Vettel. Di putaran pertama, mobilnya sempat melintir karena ditabrak dari belakang dan posisinya melorot ke urutan buncit. Berkat perjuangannya, dia berhasil kembali bersaing di posisi depan.

Setelah Jenson Button, urutan kedua ditempati oleh Fernando Alonso sedangkan urutan ketiga ditempati oleh Felipe Massa sebagai tuan rumah. Juara dunia tujuh kali Michael Schumacher finis ketujuh di balapan terakhir karirnya ini.

Akankah Vettel mempertahankan juaranya dan mengalahkan Schumacher sebagai pembalap dengan tujuh kali juara tersebut? Tentu hal ini bisa terjadi dengan pembalap muda yang begitu bahagia menerima hasil musim kali ini.

 

Baca Juga :

Ikuti Ajang Lagu Positif di Jawaban.com Yuk

Hilangkan Kebiasaan Mendengkur Dengan 6 Langkah Ini

Bagaimana Jika Visi Misi Suami Istri Berbeda?

Resep Nastar Untuk Natal Anda

Ini Alasan Kenapa Pencernaan Terganggu

Sumber : beritasatu by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami