Aldrich dulu bukan tipe anak yang mudah berbicara di depan orang lain. Umurnya baru tujuh tahun, tapi rasa malunya seperti tembok tinggi yang sulit ditembus.
Diminta menghafal ayat saja ia sering menolak. Diminta cerita tentang Tuhan, jawabannya pasti, “Aku nggak bisa… aku malu…”
“Kalau disuruh menghafal, dia selalu bilang: aku nggak bisa, aku malu, aku takut,” cerita Mama Aldrich.
Tak ada yang menyangka, anak pemalu ini suatu hari akan berubah drastis. Perubahannya dimulai saat sekolah minggunya mulai memutar tayangan Superbook, sebuah animasi Alkitab yang dikemas dengan petualangan seru.
Awalnya Aldrich menonton karena penasaran. Tapi setelah beberapa episode, ia mulai menyukai alur ceritanya. Baginya, cerita Alkitab jadi terasa hidup.
Aldrich jadi bisa membayangkan seperti apa perjalanan Musa, keberanian Daud, atau kasih Tuhan Yesus, semuanya lewat film animasi seperti film kartun kesukaannya.
Sejak itu, Superbook jadi tontonan wajib di rumah. Bahkan, ia mengajak mamanya untuk menonton bareng. Ia mulai bertanya tentang cerita-cerita Alkitab, meminta dibacakan, dan dengan sukarela mulai menghafal ayat-ayat firman Tuhan.
“Dia suka ngomong, ‘Ma, kita nonton Superbook bareng yuk.’ Atau dia bilang, ‘Ma, ceritain aku Alkitab dong,’” kata sang mama.
Perubahan paling mencolok terjadi di sekolah minggu. Aldrich yang dulu takut bicara, sekarang jadi anak yang paling cepat mengangkat tangan saat guru bertanya. Ia dengan lancar menjawab pertanyaan tentang tokoh-tokoh Alkitab dengan percaya diri.
“Guru-gurunya bilang, kalau ada contoh tentang Daniel atau Yusuf, Aldrich sering jadi yang lebih tahu duluan. Karena dia hampir setiap hari nonton Superbook,” tambah sang mama.
Kini Aldrich tidak hanya rajin membaca renungan dan menghafal ayat. Aldrich bahkan berani bersaksi tentang Tuhan Yesus, sesuatu yang bahkan tampak sulit meski hanya dibayangkan.
Anak yang pemalu ini, sekarang menjadi terang di tengah teman-temannya. Perjalanan Aldrich membuktikan bahwa Tuhan bisa mengubah siapa saja, bahkan anak kecil sekalipun, menjadi pemberita kabar baik.
Mau lihat lebih banyak kisah seperti Aldrich?
Mari dukung pelayanan Superbook! Dengan berdonasi, kamu bisa jadi bagian dari perubahan besar dalam hidup anak-anak Indonesia. Klik tombol di bawah ini untuk berdonasi sekarang!
Sumber : Jawaban.com