Sedang Mengalami Kegagalan? 12 Ayat Alkitab Ini Bisa Jadi Sumber Kekuatan Bagi Anda
Sumber: viva.co.id

Kata Alkitab / 29 March 2023

Kalangan Sendiri

Sedang Mengalami Kegagalan? 12 Ayat Alkitab Ini Bisa Jadi Sumber Kekuatan Bagi Anda

Bella Tiurma Official Writer
8202

Tak seorangpun menginginkan kegagalan dalam setiap usaha dan pekerjaan yang dikerjakannya. Namun, tak jarang Tuhan mengizinkan kegagalan untuk mengajarkan banyak hal. Setiap kegagalan yang kita lewati, memberikan pembelajaran yang berguna untuk menyadarkan kita bahwa yang kita miliki bukanlah milik kita semata, melainkan hasil dari penyertaan Tuhan.  

Realitanya, sebagian orang meresponi kegagalan sebagai bentuk kelemahana dan alasan untuk menyerah. Sebagai orang yang diberkati Tuhan, kita tahu bahwa sumber dari segala hal yang baik berasal dari Dia. Karena itulah kita perlu menyikapi kegagalan di dalam hidup kita melalui sudut pandang kebenaran firman Tuhan. 

Baca Juga : 4 Tokoh Alkitab ini Membuktikan Bahwa Kegagalan Bukanlah Masalah Fatal

Bagi Anda yang sedang merasa gagal dan lemah, 12 ayat Alkitab ini bisa menjadi renungan dan sumber kekuatan bagi Anda.  

1. Filipi 4 : 6 

Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur. 

2. Filipi 4 : 13 

Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku. 

3. Amsal 24 : 16 

Sebab tujuh kali orang benar jatuh, namun ia bangun kembali, tetapi orang fasik akan roboh dalam bencana.

Baca Juga : Jika Anda Sedang Merasa Gagal, Yuk Baca Ini

4. Yakobus 1 : 2-4 

Saudara-saudaraku, anggaplah sebagai suatu kebahagiaan, apabila kamu jatuh ke dalam berbagai-bagai pencobaan, sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu itu menghasilkan ketekunan. Dan biarkanlah ketekunan itu memperoleh buah yang matang, supaya kamu menjadi sempurna dan utuh dan tak kekurangan suatu apapun. 

5. Yakobus 5 : 13 

Kalau ada seorang diantara kamu yang menderita, baiklah ia berdoa! Kalau ada seorang yang bergembira baiklah ia menyanyi! 

6. 2 Timotius 1 : 7 

Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.

Baca Juga : 12 Ayat Alkitab Bagi Kamu yang Sedang Menunggu Jawaban Doa

7. Yudas 1 : 24 

Bagi Dia, yang berkuasa menjaga supaya jangan kamu tersandung dan yang membawa kamu dengan tak bernoda dan penuh kegembiraan di hadapan kemuliaan-Nya, 

8. Amsal 3 : 5-7 

Percayalah kepada Tuhan dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertianmu sendiri. Akuilah Dia dalam segala lakumu, maka Ia akan meluruskan jalanmu. Janganlah engkau menganggap dirimu sendiri bijak, takutlah akan Tuhan dan jauhilah kejahatan; 

9. Matius 11 : 28 

Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu. 

10. Mazmur 145 : 14 

Tuhan itu penopang bagi semua orang yang jatuh dan penegak bagi semua orang yang tertunduk. 

11. Yeremia 29 : 11 

Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman Tuhan, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan. 

12. Yesaya 41 : 10 

Janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janganlah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan, bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau dengan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan. 

Ingatlah dalam setiap kegagalan yang Anda alami, Tuhan akan selalu ada untuk membangkitkan dan menguatkan Anda. Berpegang teguhlah dalam iman percaya kepada Tuhan, karena Ia memiliki rancangan yang indah bagi kita di masa depan. 

Halaman :
1

Ikuti Kami