Rumah Tanggaku Hancur Karena LDM, Tapi Tuhan Sanggup Memulihkan Kami – Karmelya
Sumber: jawaban.com

Family / 23 September 2022

Kalangan Sendiri

Rumah Tanggaku Hancur Karena LDM, Tapi Tuhan Sanggup Memulihkan Kami – Karmelya

Claudia Jessica Official Writer
2800

Karmelya atau yang akrab disapa Lya adalah seorang wanita asal Tana Toraja, Sulawesi Selatan. Wanita kelahiran tahun 1976 ini menikah dengan seorang pria yang telah menjalin hubungan dengannya selama 4 bulan terakhir. Dua tahun setelah pernikahannya, tepatnya pada tahun 2009, suami Lya yang bekerja sebagai seorang PNS harus menghadapi mutasi untuk pindah ke Palu, Sulawesi Tengah. Sedangkan Lya yang berprofesi sebagai perawat, tidak bisa ikut pindah bersama suami dan tetap tinggal di Toraja.

Pernikahan jarak jauh atau LDM (Long Distance Marriage) yang mereka hadapi merubah suaminya menjadi sosok yang sangat pencemburu dan penuh dengan kecurigaan. Jika Lya tidak menjawab panggilan dari suaminya, ia bisa dimaki-maki dengan kata yang kasar, hal ini memicu pertengkaran dan konflik lain.

Puncak pertengkaran mereka terjadi pada tahun 2016 ketika Lya pergi ke Makassar untuk melakukan ujian kompetensi. Sang suami kesulitan menghubungi Lya karena sulitnya jaringan di tempat Lya. Namun ketika sang suami mencoba menghubungi Lya lewat sahabatnya, ia mendapati panggilan tersebut bisa terhubung. Inilah yang membuat suami Lya berasumsi dan menuduh Lya tengah selingkuh darinya. Meski Lya telah menjelaskan keadaannya, sang suami tetap tidak percaya hingga meminta Lya untuk bersumpah di atas alkitab.

Akibat perlakuan sang suami, Lya merasa sangat tertekan hingga takut apabila harus bertemu dengan suami. Kepahitan yang Lya alami membuatnya memutuskan untuk pergi dari rumahnya dan tinggal bersama sang kakak agar bisa menenangkan diri. Keluarga pun mendukung keputusan Lya bahkan memintanya untuk berpisah dengan suaminya karena selalu diperlakukan dengan buruk.

 

BACA JUGA: 15 Ayat Alkitab Pengharapan Tentang Kekuatan Pengampunan

 

Kendati demikian, Lya tidak langsung mengikuti saran dari keluarganya. Lya berusaha mencari pertolongan kepada pendeta. Terhitung sudah 6 pendeta yang ia temui tapi tidak satupun memberikan solusi yang begitu berarti. Di tengah kebingungannya untuk mencari pertolongan, Lya melihat Solusi TV yang menayangkan kesaksian tentang orang yang mengalami masalah rumah tangga yang sama sepertinya bisa dipulihkan Tuhan.

Pada tanggal 1 November 2017, saat itu juga Lya tanpa ragu menghubungi nomor Sahabat24 yang tertera di televisi, dan berharap mendapatkan penguatan serta dukungan dalam doa. Setelahnya, Lya didoakan dan dilayani lebih lanjut oleh gereja lokal terdekat di tempat tinggalnya yang bermitra dengan CBN.

13 Juli 2022, Lya kembali menghubungi Sahabat24 dan membawa kabar sukacita bahwa hubungannya dengan suami sudah pulih sejak tahun 2020. Lya bercerita bahwa ia dilayani oleh salah seorang pengerja di gereja GBI Elroi Rantepao. Di tempat inilah Lya dibimbing untuk melepaskan pengampunan dan segala kepahitan yang ia rasakan terhadap suaminya serta menyerahkan pernikahannya kepada Tuhan.

Dalam masa pemulihannya, Lya berpegang teguh pada ayat yang diberikan oleh konselor Sahabat24, yaitu Mazmur 37: 3-5 yang berbunyi, “Percayalah kepada TUHAN dan lakukanlah yang baik, diamlah di negeri dan berlakulah setia, dan bergembiralah karena TUHAN; maka Ia akan memberikan kepadamu apa yang diinginkan hatimu. Serahkanlah hidupmu kepada TUHAN dan percayalah kepada-Nya, dan Ia akan bertindak.”

 

BACA JUGA: Mustahil Pecandu Narkoba Punya Anak, Tapi Tuhan Buktikan Kasihnya Padaku – Gerry Novrando

 

Selama dua minggu dilayani di GBI Elroi Rantepao, Lya akhirnya berkomunikasi lagi dengan suaminya setelah 3 tahun tidak berkomunikasi. Tak lama setelah mereka mulai berkomunikasi kembali, sang suami didampingi oleh seorang pendeta di gereja Toraja mendatangi Lya untuk meminta maaf. Setelah lima pertemuan dengan pembimbing rohani, hubungan Lya dan suami dipulihkan. Mereka bahkan mendatangi orang tua Lya di tahun untuk meminta maaf.

Puji Tuhan sekarang suami Lya menjadi seorang yang penyayang dan tidak lagi berbicara kasar. Bahkan pasangan ini saling menguatkan setiap hari dan melakukan mezbah doa bersama.

Lya mengungkapkan rasa syukurnya setelah bertemu Sahabat24. Karena Sahabat24 telah membantunya untuk kembali pada jalan yang Tuhan telah siapkan untuknya dan mengalami pemulihan.

Terima kasih Sahabat24 telah menjadi perpanjangan tangan Tuhan dalam hidup Lya dan suaminya. Terimakasih juga mitra CBN yang telah mendukung pelayanan Sahabat24 dan Solusi TV sehingga masih bisa berjalan sampai saat ini dan menjadi penolong bagi orang-orang yang membutuhkan.

Marilah kita bersama-sama menjadi berkat bagi banyak orang dan menolong mereka dengan melakukan apa yang kita bisa. Jadilah mitra CBN, dan daftarkan diri Anda sekarang juga dengan tekan tombol di bawah ini:

DAFTAR MITRA CBN

 

Jika Anda salah satu orang yang membutuhkan pertolongan seperti Lya, Anda bisa menghubungi Sahabat24 sekarang juga melalui WhatsApp di nomor 0822-1500-2424 atau tekan tombol di bawah ini

HUBUNGI SAHABAT24

Sumber : jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami