10 Lagu Paskah Terbaik Untuk Temani Anda Renungkan Pengorbanan Yesus
Sumber: Jawaban.com

News / 15 April 2022

Kalangan Sendiri

10 Lagu Paskah Terbaik Untuk Temani Anda Renungkan Pengorbanan Yesus

Lori Official Writer
6288

Lagu bisa jadi ungkapan hati kita untuk mengungkapkan kekaguman kita kepada pengorbanan Tuhan Yesus di kayu salib. 

Jika Anda ingin mengambil waktu untuk merenungkan kasih dan pengorbanan Yesus atas hidup Anda, cobalah untuk menikmati 10 lagu Paskah terbaik di bawah ini.

1# PengorbananMu Sempurna – NDC Worship

Lagu ini bicara tentang kasih Tuhan atas kita, yang diwujudkan dalam pengorbanan-Nya di kayu salib. 

“Kasihmu memulihkan hidupku. Kuasa-Mu membangkitkan rohku. Darah-Mu t’lah tercurah bagiku. Pengorbanan-Mu sempurna.”  

 

2# Terlalu Besar – Veren Feat Mike Mohede

Terlalu Besar adalah salah satu lagu yang mengingatkan tentang pengorbanan Tuhan Yesus di kayu salib yang menjadi bukti kasih-Nya atas manusia.

“Terlalu besar kasih-Mu Bapa. Pengorbanan yang Kau berikan bagiku. Terlalu mahal darah-Mu Yesus. Tercurah untuk menebus hidupku.”

 

Baca Juga: 5 Lagu Worship Pilihan CBN Indonesia Buat Anda, Cek Yuk!

 

3# Sungguh Indah – Robert & Lea 

Lagu yang dipopulerkan oleh keluarga Tapiheru ini tampaknya menjadi lagu wajib yang perlu didengarkan saat menyambut Paskah. 

Di dalam lagu ini, pencipta lagu benar-benar mengungkapkan harga yang tak ternilai dari pengorbanan Yesus di kayu salib.

“Sungguh besar pengorbananMu bagiku. Terlalu dalam untuk dimengerti. Sungguh besar. Sungguh indah yang Kau pikirkan tentangku. Tak terselami bagiku. Sungguh indah.”

 

4# A Thousand Hallelujahs – Brooke Ligertwood

Lagu yang diciptakan oleh Brooke Ligertwood ini benar-benar merupakan sebuah pewahyuan. Lagu ini sendiri terinspirasi dari Mazmur 96: 6, “Keagungan dan semarak ada di hadapan-Nya, kekuatan dan kehormatan ada di tempat kudus-Nya.”

“Who else would die for our redemption? Whose resurrection means I’ll rise. There isn’t time enough to sing of all You’ve done. But I have eternity to try.” demikian ditulis dalam liriknya.

 

Baca Juga: Dikutip Dari Mazmur, Brooke Ligertwood Ceritakan Kisah Lagu ‘A Thousand Hallelujahs’

 

5# Living Hope – Phil Wickham 

Phil Wickham sukses membawakan lagu ini dengan suara khasnya. Melalui lagu ini, dia mengungkapkan penyerahan penuh kepada Kristus atas kasih Tuhan yang Dia buktikan di atas kayu salib.

“Who could imagine so great a mercy? What heart could fathom such boundless grace? The God of ages stepped down from glory. To wear my sin and bear my shame. The cross has spoken, I am forgiven. The king of kings calls me His own. Beautiful savior, I'm yours forever. Jesus Christ, my living hope.”

 

 

BACA HALAMAN BERIKUTNYA --->

6# O Praise The Name (Anastasis) – Hillsong Worship

Lagu yang dibawakan oleh Hillsong Worship ini akan membawa pendengar masuk dalam suasana hening dan khusyuk. Setiap kata demi kata yang disusun di dalam lirik akan membawa pendengar masuk dalam peristiwa penyaliban Yesus. Hingga muncul satu dorongan untuk memuji Dia atas semua perbuatan-Nya.

“He shall return in robes of white. The blazing sun shall pierce the night. And I will rise among the saints. My gaze transfixed on Jesus' face”

 

7# Christ Is Risen – Mack Brock

“Amazing grace how sweet the sound. That saved a wretch like me. For I once was lost but now I'm found. Was blind but now I see. Hallelujah, Christ is risen from the grave. Hallelujah, Christ is risen from the grave.”

Christ Is Risen merupakan lagu deklarasi kemenangan iman bahwa Kristus telah bangkit dari kematian. Sehingga orang-orang yang awalnya dibutakan karena dosa, kita dicelikkan oleh karena karya penebusan-Nya.

 

Baca Juga: Ingatkan Soal Pengorbanan Yesus, Donny Verdian Rilis Lagu ‘Di Bawah Kayu Salib-Mu’

 

8# Graves Into Gardens – Elevation Worship feat Brandon Lake 

“You turn graves into gardens. You turn bones into armies. You turn seas into highways. You're the only one who can..”

Elevation Worship menyatakan lewat lagu ini bahwa hanya Yesus satu-satunya Tuhan yang mampu mati dan bangkit kembali. Bahwa dia berkuasa atas segala kondisi dan yang mampu membalikkan keadaan yang buruk menjadi baik. Tidak ada Tuhan yang seperti Dia.

 

9# Tuhan Penebusku – JPCC Worship

Lewat Tuhan Penebusku, JPCC Worship mencoba menyampaikan pujian dan keagungan bagi Yesus yang telah rela memberikan nyawa-Nya demi menebus hidup manusia berdosa. 

Dengan itu, pujian syukur terbaik pantas dinyanyikan bagi Dia.

“Karena kasih-Mu yang selamatkanku. Menyucikan dan menebus hidupku. Kunaikkan syukur buat pengorbanan-Mu. Mahamulia dan terindah 'Kau Yesus.”

 

Baca Juga: Daftar Lagu Rohani yang Bebas Royalti

 

10# God So Loved – Hillsong Worship

Lagu ini bisa dibilang merupakan kutipan dari ayat Alkitab Yohanes 3: 16, “Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia mengaruniakan anak-Nya yang tunggal Tuhan kita, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.”

“For God so loved the world (come on). That He gave His only Son. And whosoever believes will not perish. They shall have eternal life (we believe in God)”

Lagu ini benar-benar pas menjadi perenungan bagi kita di momen Paskah ini. Bahwa kehadiran Yesus ke dunia adalah untuk menggenapi janji Allah untuk menyediakan keselamatan bagi seluruh umat manusia.

Semoga lagu-lagu ini memberkati Anda dan menemani masa-masa perenungan Anda di momen Paskah ini.

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
Tampilkan per Halaman

Ikuti Kami