Tes Pramusim, Kru dan Pembalap MotoGP Tiba di Mandalika Mulai 7 Februari
Sumber: https://sports.sindonews.com/

News / 3 February 2022

Kalangan Sendiri

Tes Pramusim, Kru dan Pembalap MotoGP Tiba di Mandalika Mulai 7 Februari

Aprita L Ekanaru Official Writer
7029

Pramusim MotoGP Mandalika akan digelar pekan depan pada 11-13 Februari 2022. Wakil Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Cahyadi Wanda mengatakan kru dan pembalap MotoGP 2022 akan tiba di Sirkuit Mandalika mulai dari 7 Februari 2022.

Sejumlah kargo untuk Pramusim juga sudah mulai tiba di Lombok. Setelah ban tiba, dikabarkan Cahyadi bahan bakar sepeda motor MotoGP juga sudah sampai.

"Beberapa bahan bakar sudah tiba. Tapi belum komplet. Itu kargo yang dari laut. Nanti tanggal 7 [Februari] datang yang dari udara," ucap Cahyadi pada Selasa (02/02/22) pada CNNIndonesia menjelaskan waktu kedatangan bahan bakar.

Diperkirakan untuk Pramusim sekitar 900 warga asing yang tergabung dalam kru akan datang. Skema perjalanan menggunakan sistem travel bubble seperti yang sudah direncanakan pemerintah dari jauh hari.

 

BACA JUGA: Sandiaga Uno Tetap Optimis Menggelar MotoGP 2022, Pemerintah Gunakan Skema Travel Bubble

 

Humas PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok Arif Haryanto, mengatakan pembalap MotoGP dan kru memiliki skema kedatangan yang telah disiapkan saat tiba di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid, Praya.

"Skema kedatangan telah diatur dengan estimasi 32 menit," katanya, Minggu, 30 Januari 2022.

Setibanya di Lombok, kru akan melakukan pengecekan kesehatan (PCR) dan dokumen sebelum diantar ke hotel. Selanjutnya kru akan dikarantina selama 24 jam sembari menunggu hasil PCR keluar.

 

BACA JUGA: Sambut MotoGP Mandalika Maret 2022, Pemerintah Adakan Tinjauan Persiapan

Sumber : Berbagai Sum
Halaman :
1

Ikuti Kami