Natal Datang Lebih Awal, Pembangkit Semangat Di Tengah Pandemi
Sumber: Jawaban

News / 18 November 2020

Kalangan Sendiri

Natal Datang Lebih Awal, Pembangkit Semangat Di Tengah Pandemi

Puji Astuti Official Writer
1872

Di beberapa negara seperti Amerika dan Inggris sepertinya Natal datang lebih awal. Hanya lima minggu sebelum Natal, banyak rumah, bahkan tempat-tempat umum sudah berhias dengan dekorasi Natal, apa alasannya?

Banyak orang memasang dekorasi Natal lebih awal ternyata bertujuan untuk menghibur diri dan membangkitkan semangat di tengah tekanan dan kesedihan karena pandemi saat ini. 

“Di permukaan, hal pertama yang bisa Anda perdebatkan dengan mudah, adalah bahwa cahaya lampu (Natal), jelas terkait dengan kegembiraan, dan membawa kembali banyak kenangan indah, ini adalah cara untuk mengurangi depresi, kesedihan, kehilangan semangat, kecemasan, stres - semua hal yang menyebabkan pandemi meningkat, ”kata Dr. Krystine Batcho, profesor psikologi di Le Moyne College di Syracuse, New York yang dikutip USAToday.com

Hari raya memang adalah momen yang istimewa, dan banyak kenangan indah dimana keluarga dan orang terkasih berkumpul bersama. Bagi orang Kristen, Natal dirayakan pada 25 Desember, namun tidak hanya umat Kristen, umat Yahudi juga merayakan Hanukkah pada 10 Desember 2020 ini. 

Memasang hiasan Natal, selain membangkitkan semangat juga membuat mereka merasa dalam kondisi ‘normal’. 

Inggris yang tengah menjalani lockdown telah memulai pemasangan lampu dan hiasan Natal pada akhir Oktober lalu, dan hal tersebut menjadi viral di sosial media. Kini  banyak rumah yang melakukan hal yang sama untuk membangkitkan semangat di tengah masa-masa sulit ini. 

Natal di tahun 2020 ini menjadi istimewa di seluruh dunia karena pandemi yang melanda. Hal ini menjadi pengingat akan pentingnya keluarga, hubungan dengan sesama dan juga adanya harapan di dalam Tuhan, walau kekelaman seperti menyelimuti bumi. Namun kelahiran Yesus adalah kabar gembira, sebuah cahaya yang memberi harapan di tengah kegelapan. Inilah sukacita sejati dari Sang Juru Selamat, mari terima kasih-Nya yang besar dan bagikan kabar sukacita ini kepada orang-orang terkasih. Tidak ada salahnya merayakan Natal lebih awal dari biasanya bukan?

 

Sumber : Berbagai Sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami