Layaklah Kamu Disebut Isteri Kristen Yang Baik, Jikalau Kamu Menghormati Suamimu!

Marriage / 16 January 2020

Kalangan Sendiri

Layaklah Kamu Disebut Isteri Kristen Yang Baik, Jikalau Kamu Menghormati Suamimu!

Naomii Simbolon Official Writer
2543

Sebagai ibu, tentu saja kita akan bekerja dengan tekun dan menanamkan karakteristik dan juga rasa hormat kepada anak-anak kita.

Mengajar mereka untuk menatap orang lain ketika berbicara, membuka pintu dan berkata, "Terima kasih."

Ketika anak kita memahami rasa hormat itu sendiri, maka dia akan tahu bagaimana cara memperlakukan orang lain baik itu secara umum dan secara pribadi.

Kita semua rela melakukan itu, tentu saja agar anak-anak kita tumbuh dalam keserupaan dengan Kristus. Dan selain itu, kita juga ingin orang lain menerima bakat dan kehormatan dan agar Tuhan dipermuliakan.

Itu sebuah hal yang baik dan luar biasa. Tapi jangan salah  bahwa hormat itu nggak cuma untuk anak-anak kita saja, tapi kita juga harus menghormati satu sama lain, termasuk menghormati suami kita.

Aku paham dan aku mengerti bahwa kadang kita kehabisan energi dan butuh waktu untuk memberikan rasa hormat kepada suami setelah kita mengurus anak seharian dan lain sebagainya.

Tapi para isteri, ketahuilah bahwa jika kamu memang benar-benar ingin melihat anak-anakmu tumbuh dengan rasa hormat, bukankah kamu harus memberi contoh melalui hubungan kamu dengan suami?

Beberapa hal dibawah ini adalah cara-cara kecil yang bisa kamu tiru untuk menyampaikan rasa hormat kepada suami kamu :

1. Penerimaan

Jangan anggap remeh, seorang suami bisa lho merasa ketika dia tidak diterima oleh kamu.

Mulai dari desahan kerasmu, pandangan mata dan keluhan yang kamu suarakan, semuanya hanya akan membuatnya merasa tidak dihormati dan diterima.

Dari pada kamu demikian, berubahlah dan komunikasikanlah kepadanya dengan cara-cara seperti ini :

- Jangan mengomel dan mengeluh melulu.

- Jangan mengkritiknya di depan orang lain.

- Hargailah dia suka tau tidak suka.

- Jangan membandingkannya dengan pria lain.

- Pahami alasannya, bahkan ketika kamu nggak setuju.

- Fokuslah kepada apa yang dia lakukan dengan benar, jangan kepada kesalahannya.

- Tanyakanlah sebelum kamu memindahkan atau membuang sesuatu miliknya.

- Jagalah agar ekspektasi kamu kepadanya tetap masuk akal dan realistis.

- Buatlah daftar baik suami kamu. Dan mengucap syukurlah kepada Tuhan akan hal itu.

BACA JUGA : Bercerai Itu Tidak Mudah, Pahamilah Temanmu dan Bantu Mereka Sembuh Dengan Cara Begini!

2. Hargailah suami kamu

Menghargai suami kita berarti menghargai dia dan juga mengaguminya. Seorang suami ingin merasa seperti pahlawan di rumahnya, dan juga pahlawan buatmu.

Jadi komunikasikanlah harga diri kamu kepadanya dengan mengisi cawannya untuk dipenuhi dengan tindakan-tindakan yang menunjukkan rasa hormat.

- Hentikan apa yang kamu lakukan dan lihatlah dia ketika dia berbicara.

- Jangan menginterupsi dia ketika dia berbicara.

- Tanyakan kepadanya bagaimana harinya, pekerjaannya dan semuanya.

- Pujilah dia terhadap sikapnya yang mengagumkan.

- Bicara positifnlah tentang dia kepada orang lain. Dan jangan pernah meremehkannya di depan umum atau pribadi.

- Bicaralah dengan terhormat tentangnya dia bahkan di depan anak-anakmu.

- Mintalah sarannya.

- Mintalah bantuannya.

- Bersikap baik hati dan penuh perhatiannya kepada orangtua, saudara kandung dan kerabatnya.

- Berpakaianlah dengan cara yang baik dan membuatnya merasa layak.

- Bela lah suaminya jika ada orang lain yang berbicara dengan tidak hormat tentangnya.

- Ingat ya bahwa tindakan kamu secara pribadi mencerminkan dia. Jangan melakukan apa pun yang akan membuatnya malu.

3. Berdoalah untuk suamimu.

Tidak ada satupun cara yang lebih baik dan besar untuk menunjukkan rasa hormat kita kepada suami selain melalui doa. Ketika kita meluangkan waktu untuk berdoa, kita nggak hanya memberi suami kita hadiah besar tapi kita juga menggunakan senjata yang kuat atas namanya.

- Berdoalah untuk dia

- Berdoalah dengannya.

- Berdoalah untuknya ketika dia melalui beberapa keputusan yang sulit atau situasi yang penuh tekanan.

- Bagikan apa yang kamu dapati dari doamu.

- Buatlah jurnal untuk doa atau permintaan suami kamu.

 

Itulah 3 hal yang perlu kamu lakukan untuk menghormati suami kamu. Biarlah tahun demi tahun, keluarga kamu semakin harmonis dan menjadi berkat bagi keluarga di luaran sana bahkan bagi anak-anak kamu.

Sumber : Jawabancom
Halaman :
1

Ikuti Kami