Capek Bikin Kita Dan Pasangan Sering Berantem, Yuk Atasi Dengan 4 Cara Ini!
Sumber: http://www.scarymommy.com/wp-content/upl

Marriage / 31 October 2018

Kalangan Sendiri

Capek Bikin Kita Dan Pasangan Sering Berantem, Yuk Atasi Dengan 4 Cara Ini!

Inta Official Writer
1929

Sedikit banget yang menyadari kalau ternyata, saat kita dan pasangan sama-sama capek, kita cenderung lebih mudah untuk bertengkar. Pekerjaan yang menumpuk, kerjaan rumah yang nggak kunjung selesai, ditambah lagi pikiran yang sedang dibebani masalah ini-itu seringkali mempengaruhi mood kita.

Banyak pasangan yang mengeluhkan bahwa salah satu alasan mengapa mereka bertengkar adalah karena keduanya sama-sama sedang capek. Kalau kata warganet, posisi seperti ini adalah posisi mode senggol bacok.

Maksudnya, orang yang sedang capek, cenderung akan lebih mudah dalam meluapkan emosinya. Sebagai manusia, wajar kok kalau dalam keseharian kita muncul beragam emosi dan presepsi saat menyikapi suatu peristiwa.

Namun, kalau sampai berantem terus menerus dengan pasangan karena posisi kita yang capek, yuk perbaiki lewat beberapa cara di bawah ini.

1. Menyadari kalau tubuh kita juga punya batas  

Setiap kita punya limit atau batasan, termasuk fisik kita. Cuma kita yang menyadari kapan tubuh kita membutuhkan istirahat. Kita perlu menyadari alarm tubuh sendiri, kalau saat tubuh ini lelah, maka otak juga akan merasakan hal yang serupa. Saat bisa menyadari hal ini, kita jadi lebih mungkin untuk berkompromi dengan keadaan.

2. Katakan pada pasangan kalau kita sudah lelah

Seperti yang tertulis di atas, rasa lelah hanya kita yang bisa merasakan. Untuk itu, kita perlu menyampaikan hal pada pasangan dengan cara yang paling tepat. Katakan pada pasangan kalau kita butuh istirahat dan kelelahan. Kalau ada hal yang perlu dibicarakan, maka ajaklah pasangan untuk membicarakannya keesokan harinya.

Baca juga: Mengira Suaminya Mati, Istri Dan Anak Bunuh Diri Karena Hutang, Ini 3 Pelajaran Buat Kita!

3. Seimbangkan antara karir dan keluarga

Seringnya bertengkar karena hal yang sepele setelah kelelahan bekerja bisa menjadi salah satu pertanda kalau kehidupan karir dan keluarga kita nggak seimbang. Coba deh tilik kembali kehidupan karir dan keluarga kita.

Setiap orang pasti pernah kesulitan soal ini, kok. Ambillah waktu untuk merenungkan sejenak tentang apa yang benar-benar penting dalam kehidupan kita. Tuliskan prioritas tersebut berdasarkan urutannya. Kita perlu tahu akan hal ini, sehingga kita tidak akan hidup dalam tekanan setelahnya.

4. Meminta bantuan orang lain

Banyak orang yang merasa kalau kita bisa melakukan segalanya sendirian. Padahal, sangat wajar kalau kita meminta bantuan orang lain, misalnya pasangan atau mempekerjakan asisten rumah tangga. Ketika kita menghadapi suatu masalah, cobalah untuk menceritakan pada orang terdekat, sehingga kita nggak menyimpan masalah tersebut sendirian sehingga menjadikannya sebagai beban pikiran buat kita.

Satu hal penting lainnya adalah untuk memahami bahwa pasangan juga menginginkan kita damai sejahtera dalam kehidupan rumah tangga ini. Terakhir, kita perlu belajar mengendalikan diri kita. Setelah seharian kita bekerja, waktu di rumah seharusnya menjadi sebuah penghiburan tersendiri buat kita. 

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami