4 Cara Elegan Hadapi Teman Yang Membenci , Suka Mengkritik dan Membicarakan Kita!
Sumber: www.medium.com

Single / 17 October 2018

Kalangan Sendiri

4 Cara Elegan Hadapi Teman Yang Membenci , Suka Mengkritik dan Membicarakan Kita!

Naomii Simbolon Official Writer
5217

" Tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu." (Matius 5:44)

Tentu saja, kita tidak bisa memastikan bahwa semua orang disekitar kita menyukai kita.

Berurusan dengan kritik dari orang lain bisa menjadi sebuah tantangan yang sangat besar. Kadang sangat sulit, terutama ketika mereka mengatakan hal-hal yang terlalu pribadi atau sensitif.

Gimana sih menjalani hidup dengan baik tanpa membiarkan kritik itu mengecewakan kita?

Nah, begini nih cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi orang yang nggak menyukai kita :

1. Kita harus ngertiin mereka

Kadang-kadang ada orang yang mengkritik atau membenci kita karena mereka memiliki masalah dengan diri mereka sendiri dan mereka menolak untuk membereskannya atau mungkin mengakuinya.

Nah, ada dua kemungkinan mengapa orang membenci kamu dan tak menyukai kamu.

Yang pertama, ada satu hal yang mungkin mereka benci mengenai diri mereka sendiri. Dan yang kedua, apa mereka benci adalah apa yang mereka mungkin kagumi secara rahasia dari diri kamu.

Jadi ketika ada orang yang memiliki masalah dengan kamu dan membenci kamu, maka mengertilah bahwa itu bukan masalah pribadimu, tapi itu masalah pribadi mereka sendiri.

Cobalah untuk berjalan dengan cara pandang mereka dan liat sesuatu dari sudut pandang mereka.

Daripada kamu membenci dan marah kepada mereka, seharusnya kamu merasa kasihan dan berdoa untuk mereka.

2. Bersikap baik kepada mereka

Mungkin ini adalah hal yang paling sulit dilakukan, tapi ini adalah hal yang paling penting yang bisa kita lakukan.

Yap, bersikap baik lah kepada orang-orang yang nggak ramah kepada kita.

Tunjukkan kebaikan dan nggak bergantung kepada apa yang orang bicarakan mengenai kamu.

Tunjukkan kebaikan melalui karakter kamu, sebab apa yang kamu lakukan atau katakan kepada orang lain nggak mendefinisikan mengenai mereka tetapi mengenai dirimu sendiri.

Ingat, bahwa cara mereka melihat dan memperlakukan kamu adalah refleksi dan perluasan dari cara mereka melihat dan memperlakukan diri mereka sendiri.

Kebanyakan orang kasar terhadap dirinya sendiri, akan melakukan hal yang sama kepada orang lain di sekitar mereka.

3. Berdoa untuk mereka

Yesus sendiri sudah memiliki bagianNya sendiri. Dia dikritik dan dibenci kan?

Tapi Dia nggak hanya mengabaikan mereka dan melanjutkan misiNya, tapi Dia juga berdoa bagi mereka.

Dia memerintahkan kita untuk melakukan hal yang sama juga. So, berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu. Kutukan yang kamu ucapkan kepada orang lain untuk membalas bisa kembali kepada kamu loh, demikian juga dengan berkatnya. Dia juga mengatakan ketika kita menawarkan perdamaian dan mereka tidak menerimanya, maka kedamaian itu akan kembali kepada kita. Jadi, kita sama sekali nggak dirugikankan?

4. Abaikan mereka

Beberapa orang kadang kala akan memiliki sejuta kalimat untuk membicarakan kamu, meski itu nggak penting, tapi ada saja hal-hal yang aneh yang dibicarakannya.

Saya juga pernah mengalami posisi bergitu.

Cara yang terbaik untuk mengatasi itu adalah pertama, jangan memikirkan apa yang mereka katakan, lanjutkan saja hidupmu, karena pada akhirnya mereka akan berhenti ketika melihat dirimu tak bisa dihancurkan.

Selama kita hidup ini kita akan selalu diproses dengan berbagai hal. Mulai dari pencobaan dari orang lain, keluarga dan lain sebagainya. Tetaplah teguhkan hatimu ya, sebab ini hanyalah ujian iman yang membuat kita lebih tekun di dalam Kristus. Tetap bersukacita!

“Saudara-saudaraku, anggaplah sebagai suatu kebahagiaan, apabila kamu jatuh ke dalam berbagai-bagai pencobaan sebab kamu tahu, bahwa ujian terhadap imanmu itu menghasilkan ketekunan.” (Yakobus 1:2-3)

 

 

 

Sumber : berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami