Kena skandal Pelecehan Seksual, Gereja Katolik Gelontorkan Jutaan Dollar Buat Korbannya
Sumber: https://www.nation.co.ke/image/view/-/47

Internasional / 21 September 2018

Kalangan Sendiri

Kena skandal Pelecehan Seksual, Gereja Katolik Gelontorkan Jutaan Dollar Buat Korbannya

Inta Official Writer
1909

Gereja Katolik di New York, Amerika Serikat sepakat untuk membayar ganti rugi sebesar US$ 27,5 juta pada empat orang yang menjadi korban pelecehan seksual pada saat mereka masih anak-anak, dilansir dari Daily Nation pada 18 September 2018 lalu.

Kesepakatan ini dijelaskan secara langsung oleh pengacara keempat orang korban ini, bahwa keusukupan Brooklyn di New York akan memberikan uang ganti rugi karena mereka menjadi korban pelecehan seksual oleh guru agama mereka yang terjadi diantara tahun 2003 dan 2009.

Jumlah tersebut kemudian dibagi menjadi US$6,87 juta bagi setiap korbannya, yang berusia antara 8 dan 12 tahun saat dilecehkan oleh guru agama mereka.

"Ini merupakan ganti rugi terbesar yang pernah diberikan kepada individu korban," kata Ben Rubinowitz, salah seorang pengacara korban, pada Selasa, 18 September 2018 lalu.

"Kami gembira gereja akhirnya dimintai pertanggungjawaban. Pelecehan terjadi selama berbulan-bulan, bahkan ada yang mengalami selama bertahun-tahun."

Pihak gereja belum menanggapi perihal hal ini. Namun, pembayaran ganti rugi ini adalah akhir dari langkah hukum yang diajukan oleh keempat orang korban yang dijadwalkan akan mulai persidangan pada awal tahun 2019 mendatang.

Tindakan langkah hukum ini telah diajukan sejak tahun 2012, setelah Angelo Serrano selaku guru agama mereka, yang saat ini berusia 67 tahun ditangkap pada tahun 2009 karena telah melakukan tindakan pelecehan seksual pada seorang anak. Pada tahun 2011, dirinya mengaku bersalah dan dihukum 15 tahun penjara.

Pihak korban juga menjelaskan kalau keputusan keuskupan yang sepakat untuk membayar ganti rugi setelah sebelumnya mencoba menjauhkan diri dari Serrano, yang dipekerjakan oleh pegawai paroki kecil bernama St Lucy-St Patrick, yang bukanlah seorang imam.

Seorang imam gereja, yang juga menjadi target pengaduan, mengaku telah menyaksikan tindakan Serrano yang mencium seorang anak tepat di bibirnya, tetapi tidak pernah mengambil tindakan lebih lanjut setelahnya.

"Mereka memutuskan untuk membayar dari pada menjalani sidang pengadilan," kata Peter Saghir, seorang pengacara lainnya.

Situs resmi BishopAccountability.org, mencatat kalau sebelumnya jumlah kompensasi yang diterima adalah sebesar US$3,4 juta dan dibayarkan kepada dua orang korban.

Langkah ganti rugi ini juga didorong setelah sejumlah negara bagian khawatir atas laporan pelecehan seksual pada anak-anak yang melibatkan lebih dari 300 pastor Katolik di Pennsylvania.

Gereja juga mengaitkan persoalan pelecehan seksual ini dengan pengunduran diri seorang mantan uskup di Washington yang berama Theodore McCarrick. Dirinya dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap seorang remaja saat dirinya bekerja sebagai imam di New York, tahun 1970an.

Sumber : daily nation
Halaman :
1

Ikuti Kami