Libur Sekolah Segera Tiba, 5 Film Ini Siap Mengisi Kebersamaanmu Dengan Anak
Sumber: Google

Entertainment / 6 June 2018

Kalangan Sendiri

Libur Sekolah Segera Tiba, 5 Film Ini Siap Mengisi Kebersamaanmu Dengan Anak

Naomii Simbolon Official Writer
1914

Tidak terasa musim libur untuk anak-anak sekolah sebentar lagi akan tiba, itu berarti sebagai orang tua, kita harus mengajak anak-anak berpikir dan mengumpulkan ide akan kegiatan apa yang hendak dilakukan untuk mengisi liburan panjangnya.

Mungkinkah itu berenang, berlibur ke kampung nenek-kakek, atau mungkin menonton film.

Bicara soal menonton film, orangtua memegang peranan penting lho untuk memilih film apa yang harus ditonton oleh anak dan mana yang tidak.  Itu sebabnya, dari sekian film yang ditawarkan, dan diinginkan anak, orangtua wajib menyetujui yang sesuai dengan usia mereka.

Dikutip dari Crosswalk, dibawah  ini ada beberapa film yang mungkin menjadi referensi untuk ditonton bersama anak dirumah pas liburan sekolah nanti:

1. Incredibles 2

Film dengan petualangan lucu Mr. Incredible, Elastigirl dan ketiga anak mereka akan menghibur anak-anak kamu. Dalam film ini, Elastigirl mendapatkan sebuah pekerjaan baru, yang memaksa Mr, Incredible untuk tinggal bersama anak-anak dirumah.

Film ini dibuat oleh Pixar tetapi bahasanya tidak bersih, dibandingkan film Finding Nemo dan Cars yang diproduksi juga oleh Pixar. Ada beberapa peringatan kecil yang harus di perhatikan, dan beberapa bahasa yang agak kasar.

2. Jurrasic World: Fallen Kingdom

Film ini sangat seru ditonton bersama anak-anak dan juga keluarga. Jurrasic World: Fallen Kingdom merupakan film kelima dalam saga jurrasic yang mengambil tempat di mana Jurrasic World ditinggalkan dan dengan dinosaurus yang sedang berjuang untuk bertahan hidup di sebuah pulau yang ditinggalkan.

Film ini akan menjadi film yang sangat menyenangkan!

3. Ant Man dan Wasp

Ant Man atau Scott Lang, merupakan seorang pahlawan super Marvel dengan kemampuannya untuk menyusut sampai seukuran semut, dan mendapatkan pasangan wanita yaitu Wasp atau Hope van Dyne.

Dia memerangi kejahatan sambil mencoba menyeimbangkan peranannya sebagai seorang ayah.

Film ini sangat menarik, mungkin terdapat beberapa adegan kekerasan tanpa darah dalam film ini tetapi tidak begitu mengerikan.

4. Hotel Transylvania

Drac dan seluruh keluarga monster membutuhkan istrahat setelah bekerja di hotel, mereka lalu berlibur di kapal pesiar. Namun hal-hal menjadi kacau ketika putrinya menemukan bahwa ayahnya yang duda jatuh kepada pelukan Ericka yang adalah kapten kapal.

Seri Hotel Transylvania agar sedikit kontroversial di antara orang Kristen, tetapi film ini cukup lucu. Kamu bisa menontonnya dirumah bersama anak-anak namun tetap harus diberi tuntunan dan penjelasan karena karakter dalam film fiksi ini adalah tokoh hantu yang dibuat terlihat baik, lucu dan menyenangkan.

5. Christopher Robin dari Disney

Yap! Film holywood ini membahas kisah di balik orang yang menulis Winne-the-Pooh yang diproduksi oleh Disney.

Tampaknya film ini berbeda dengan film Christopher Robin yang dibuat oleh Fox Searchlight berjudul Goodbye Christopher Robin (2017), namun Disney juga memproduksi kisah pria pencipta Winnie-the-pooh ini sehingga bisa menjadi pilihan untuk kamu tonton bersama anak-anak kamu.

Menikmati liburan panjang bersama anak akan sangat menyenangkan. Selain menonton dan berenang, orangtua juga harus lebih kreatif menciptakan kegiatan seru yang bisa dinikmati, entah hanya sekedar berkemah di taman rumah dan lain sebagainya. Selain itu, moment ini juga bisa kita gunakan untuk membangun kedekatan kita dengan anak supaya lebih intim. Seru ya mom!

 

Sumber : crosswalk/jawaban
Halaman :
1

Ikuti Kami