Mood Naik Turun Karena Hectic Sepagian? Awali Pagi Yang Baik Dengan Cara Kristus Ini, Yuk
Sumber: https://i0.wp.com/psico.online/blog/wp-c

Kata Alkitab / 26 February 2018

Kalangan Sendiri

Mood Naik Turun Karena Hectic Sepagian? Awali Pagi Yang Baik Dengan Cara Kristus Ini, Yuk

Inta Official Writer
2476

Sebagai orang yang memilih untuk bekerja pada sebuah perusahaan swasta, Niken selalu berusaha untuk datang tepat waktu. Sayangnya, memang terkadang keinginan berbanding terbalik dengan kenyataan, Niken adalah salah satu orang yang selalu telat masuk kantor. 

Alasannya karena ia memiliki kebiasaan tidur hingga larut malam, bahkan hingga menjelang pagi. Paling tidak, pagi bagi Niken adalah sebuah pagi yang harus dilakukan dengan terburu-buru. Tahu dong kita, kalau pergi buru-buru, setidaknya ada saja barang yang tertinggal. 

Belum lagi perhitungan kemungkinan kemacetan, ban kendaraan yang bocor atau hal lainnya. Kadang, sampai di kantor pun Niken harus berpas-pasan dengan atasannya dan pasang telinga untuk dimarahi. Pagi yang dijalani oleh Niken tentu saja bukanlah pagi yang kita inginkan. 

Bukankah kita ingin menjalani hari dengan suasana hati yang baik? Bayangkan dong kalau harus mulai bekerja dengan suasana hati seperti Niken. 

Sosok Kristus adalah seorang teladan bagi kita semua. Setiap orang percaya yang meneladani kehidupan Kristus akan mendapatkan damai sejahtera. Kalau pagi-pagi aja mood udah down gitu, gimana bisa merasakan damai sejahtera? Yuk kita simak gimana cara Tuhan Yesus memulai paginya. 

Pagi Yesus diawali bersama Bapa-Nya 

Markus 1:35, “Pagi-pagi benar, waktu hari masih gelap, Ia bangun dan pergi ke luar. Ia pergi ke tempat yang sunyi dan berdoa di sana.” Tuhan Yesus mengawali pagi hari dengan berdoa bersama Bapa-Nya. Tempat yang sunyi menjadi tujuanNya agar Ia bisa berkonsentrasi saat berdoa. 

Pikiran Yesus adalah hubungan pribadiNya dengan Bapa 

Apa sih yang biasa kita pikirkan setiap pagi? Gimana caranya agar tidak telat masuk ke kantor? Nge-cek handphone barangkali ada chat dari doi atau kerjaan di kantor? Pikiran pertama Tuhan Yesus adalah hubungan pribadiNya dengan Bapa, bukan langsung berkhotbah atau melakukan mujizat tertentu. Kalau Tuhan Yesus saja berbuat demikian, kenapa kita tidak?

Cara imam-imam menghabiskan waktu pagi harinya

Seorang imam akan mengawali harinya dengan dengan menaruh kayu di atas mezbah, agar nyala apinya tetap terjaga sepanjang hari. Ia akan menjaga nyala api itu dan mengatur korban bakaran di atasnya, kemudian membakar segala lemak korban keselamatan di sana (Imamat 6:12b). Mezbah merupakan simbol keyakinan dan penyembahan seseorang kepada Tuhan.

Alkitab memberitahukan kebenaran bagaimana cara kita untuk mengawali hari dengan baik, yaitu untuk menyembah Tuhan dan menyatakan iman percaya kita kepada Tuhan. Siapa sih yang tahu kapan kita akan mendapatkan pagi terakhir kita? 

Biasanya, pikiran pertama kita pada pagi hari akan menentukan perjalanan sepanjang hari tersebut. Karenanya hal tersebut penting untuk dilakukan dengan cara yang baik dan benar. Jika Tuhan Yesus memiliki pikiran pertama adalah menyembah dan membangun sebuah hubungan yang baik dengan Bapa-Nya, kita juga sebaiknya mulai melakukannya. 

Tentu saja, hal ini bukan sebagai sebuah rutinitas, namun juga adalah bukti atau bentuk kasih kita kepada Bapa. Jadi, saat ini kita sudah punya alasan dong ya kenapa harus tidur dengan teratur dan menyempatkan diri untuk berdoa dan bersaat teduh? 


Sumber : jawaban.com/berbagai sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami