Fakta Alkitab : Tabut Allah, Simbol Kehadiran Tuhan Di Tengah Bangsa Israel
Sumber: JC Channel

Kata Alkitab / 17 January 2018

Kalangan Sendiri

Fakta Alkitab : Tabut Allah, Simbol Kehadiran Tuhan Di Tengah Bangsa Israel

Puji Astuti Official Writer
60111

Salah satu benda yang menjadi misteri dan menarik perhatian di Alkitab adalah Tabut Allah atau Tabut Perjanjian Tuhan. Dalam masa Kemah Tabernakel dan juga Bait Allah, Tabut Allah ini diletakkan di Ruang Maha Kudus, dan saat Bangsa Israel di Padang Gurun dan masuk Tanah Perjanjian, para imam akan berada di barisan paling depan membawa tabut tersebut. 

Menarik bukan? Karenanya JC Channel membahas tentang Tabut Allah ini dengan Bambang Kristanto Sitompul,S.Si, Kabid Museum Lembaga Alkitab Indonesia.

Apakah tabut itu? 

"Tabut itu semacam tempat untuk menyimpan benda-benda di dalamnya. Jadi dulu itu orang menyimpan dokumen atau benda-benda tertentu yang penting di dalam tabut," jelas Bambang.

Lalu apa itu Tabut Allah atau Tabut Perjanjian itu?

"Jika kita membaca di dalam kitab Keluaran 25, disitu banyak mengulas tentang Tabut Perjanjian. Disana dituliskan bahwa Tuhan memerintahkan Musa untuk membuat tabut."

Salah satu benda yang penting yang disimpan dalam tabut seperti tertulis dalam Ulangan 10:1 adalah dua loh batu yang dibuat Musa dan ditulisi oleh tangan Tuhan sendiri dengan firman-Nya. 

Ukuran Tabut Allah


Dalam Keluaran 25, Tuhan memberikan perintah spesifik seperti apa Tabut Perjanjian itu harus dibuat, bahkan dalam 40 dinyatakan bahwa saat Musa berada di atas gunung, dia diperlihatkan oleh Tuhan contohnya secara langsung. 

"Allah sendiri memerintahkan 'Buatlah sebuah tabut dari kayu Penaga', kalau kayu penaga itu agak kurang familiar ya, sebenarnya sejenis pohon Akasia kalau ngga salah," demikian jelas Bambang. 

Untuk ukuran dari Tabut Perjanjian, dalam Keluaran 25:10 dituliskan bahwa "dua setengah hasta panjangnya, satu setengah hasta lebarnya dan satu setengah hasta tingginya."

"Kalau dikonfersi panjang sekitar 114 cm, tinggi sekitar 70 cm dan lebarnya 70 cm juga," ungkap Bambang. 

Selain dibuat dari kayu penaga, Tuhan juga memerintahkan agar tabut itu disalut dengan emas murni baik bagian dalam maupun luar dari Tabut Perjanjian itu. Namun untuk tutup dari tabut itu, dalam Keluaran 25:17, tutup yang disebut sebagai tutup pendamaian itu harus dibuat dari emas murni dengan panjang 2,5 hasta dan lebar satu setengah hasta dengan dua patung kerub yang sayapnya terbuka dengan ujung-ujungnya saling bertemu. 

Apa yang ada di dalam Tabut Allah?

Seperti yang sudah sempat disebut di atas, salah satu benda yang ada di dalam Tabut Allah atau Tabut Perjanjian adalah dua loh batu yang berisi hukum dan perintah Tuhan.  Tapi selain dua loh batu, disimpan juga dalam tabut itu adalah tongkat Harun yang muncul tunas, berbunga dan bahkan berbuah, serta sebuah buli-buli emas berisi manna.


Apa peran Tabut Allah dalam kehidupan Bangsa Israel?

Tabut Allah adalah simbol kehadiran Tuhan ditengah-tengah Bangsa Israel. Dalam Keluaran 25:22 dituliskan bahwa, "Dan di sanalah Aku akan bertemu dengan engkau dan dari atas tutup pendamaian itu, dari antara kedua kerub yang di atas tabut hukum itu, Aku akan berbicara dengan engkau tentang segala sesuatu yang akan Kuperintahkan kepadamu untuk disampaikan kepada orang Israel."

Jika kamu membaca kisah-kisah Bangsa Israel selanjut, kamu bisa melihat bahwa saat Bangsa Israel membawa Tabut Allah ini dalam peperangan, maka mereka mengalami kemenangan dan banyak mujizat terjadi, seperti sungai Yordan yang terbelah atau tembok Yerikho yang runtuh. 

Kehadiran Tabut Allah membawa hadirat Tuhan kemanapun Bangsa Israel melangkah. Hal itu membuat mereka menyadari bahwa mereka adalah bangsa pilihan Allah dimana Tuhan sendiri yang menjadi pemimpin mereka dan hadir ditengah-tengah mereka. 

Makna Tabut Allah bagi orang percaya

Keberadaan Tabut Allah menjadi sebuah pengingat bagi kita bahwa sejak awal Tuhan ingin berada di tengah-tengah umat-Nya. Dia ingin sebuah hubungan yang intim dengan manusia, dimana Tuhan ambil bagian dalam setiap aspek kehidupan manusia. Dia ingin berbicara langsung dengan umat-Nya, mendengarkan mereka, memberi pertolongan dan bahkan berperang ganti mereka untuk memberikan kemenangan. 

Hal itu tidak pernah berubah, itulah sebabnya Tuhan menjadi manusia dalam wujud Yesus Kristus dan menebus manusia di kayu salib. Supaya yang percaya kepada-Nya diselamatkan dan Tuhan kembali tinggal di tengah-tengah kehidupan manusia melalui kehadiran Roh Kudus dalam hidup setiap orang percaya. 

Wah, maknanya ternyata dalem banget ya. Tuhan ternyata sangat mencintai kita, dan ingin selalu bersama kita. Nah, kalau kamu mau tahu lebih dalam tentang Yesus Kristus dan Roh Kudus, kamu bisa hubungan Sahabat24 lewat chating dengan KLIK DISINI atau lewat telp di (021) 1-500-224 , HP : 0811 9914 240 dan SMS di 0817 0300 5566. 

Kalau mau nonton video pembahasan Tabut Allah ini, kamu bisa klik langsung gambar di atas dan kalau mau tahu berbagai pembahasan Fakta Alkitab lainnya bisa langsung kunjungi channel YouTube JC Channel dengan KLIK DISINI

Sumber : JC Channel
Halaman :
1

Ikuti Kami