Sambut Tahun Baru, Ambil Waktu Tuk Ucapkan Syukur Atas Berkat Tuhan dengan 10 Ayat Alkitab Ini
Sumber: lifeparkchurch.wordpress.com

Kata Alkitab / 29 December 2017

Kalangan Sendiri

Sambut Tahun Baru, Ambil Waktu Tuk Ucapkan Syukur Atas Berkat Tuhan dengan 10 Ayat Alkitab Ini

Lori Contributor
15597

Tahun Baru 2022 tinggal menghitung hari. Ini masanya bagi kita untuk merefleksikan kembali perjalanan hidup sepanjang tahun 2021. Tentunya ada banyak tantangan, masalah dan juga berkat yang sudah kita terima.

Tapi bagiamana pun sulitnya hidup kita sepanjang tahun ini, kita tetap harus bersyukur bukan? Inilah yang Tuhan mau kita lakukan seperti disampaikan dalam 1 Tesalonika 5: 18, “Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.”

Bagi kamu yang mau meluangkan waktu untuk menikmati momen bersama Tuhan dan merefleksikan semua berkat yang bisa kamu alami sampai hari ini, 10 ayat ini bisa jadi panduan atau bahkan bisa kamu angkat jadi doa ucapan syukurmu.

1. Mazmur 46: 1-2

“Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti. Sebab itu kita tidak akan takut, sekalipun bumi berubah, sekalipun gunung-gunung goncang di dalam laut..”

 

2. Mazmur 28: 7

“TUHAN adalah kekuatanku dan perisaiku; kepada-Nya hatiku percaya. Aku tertolong sebab itu beria-ria hatiku, dan dengan nyanyianku aku bersyukur kepada-Nya.”

 

Baca Juga:

Tahun Baru, Target Baru, Sukses Menanti

Menaruh Harapan Baru Untuk Tahun yang Baru Dalam Kehendak Tuhan

 

3. Mazmur 119: 1-8

Berbahagialah orang-orang yang hidupnya tidak bercela, yang hidup menurut Taurat TUHAN. Berbahagialah orang-orang yang memegang peringatan-peringatan-Nya, yang mencari Dia dengan segenap hati, yang juga tidak melakukan kejahatan, tetapi yang hidup menurut jalan-jalan yang ditunjukkan-Nya. Engkau sendiri telah menyampaikan titah-titah-Mu, supaya dipegang dengan sungguh-sungguh. Sekiranya hidupku tentu untuk berpegang pada ketetapan-Mu! Maka aku tidak akan mendapat malu, apabila aku mengamat-amati segala perintah-Mu. Aku akan bersyukur kepada-Mu dengan hati jujur, apabila aku belajar hukum-hukum-Mu yang adil. Aku akan berpegang pada ketetapan-ketetapan-Mu, janganlah tinggalkan aku sama sekali.

 


 

4. Mazmur 107: 1-3

Bersyukurlah kepada TUHAN, sebab Ia baik! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya. Biarlah itu dikatakan orang-orang yang ditebus TUHAN, yang ditebus-Nya dari kuasa yang menyesakkan, yang dikumpulkan-Nya dari negeri-negeri, dari timur dan dari barat, dari utara dan dari selatan.

 

5. Mazmur 100: 4

“Masuklah melalui pintu gerbang-Nya dengan nyanyian syukur, ke dalam pelataran-Nya dengan puji-pujian, bersyukurlah kepada-Nya dan pujilah nama-Nya!”

 

6. Mazmur 89:5-6

Sebab itu langit bersyukur karena keajaiban-keajaiban-Mu, ya TUHAN, bahkan karena kesetiaan-Mu di antara jemaah orang-orang kudus. Sebab siapakah di awan-awan yang sejajar dengan TUHAN, yang sama seperti TUHAN di antara penghuni sorgawi?

 

Baca Juga:

Awali Perjalanan Tahun Baru Dengan Doa

Ritual Wajib untuk Mengawali Tahun yang Baru

 

7. Mazmur 31: 19

“Alangkah limpahnya kebaikan-Mu yang telah Kausimpan bagi orang yang takut akan Engkau, yang telah Kaulakukan bagi orang yang berlindung pada-Mu, di hadapan manusia!”

 

8. Ulangan 31: 8

“Sebab TUHAN, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau; janganlah takut dan janganlah patah hati.”

 

9. 1 Tesalonika 5: 16-18

Bersukacitalah senantiasa. Tetaplah berdoa. Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu.

 

10. Filipi 4: 6

“Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apapun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.”

 

Kasih setia Tuhan lebih dari hidup. Itulah satu-satunya hal yang mampu menguatkan kita. Dan ketika kita masih diijinkan melewati tahun 2021 dengan segala kesulitan dan kenikmatannya, maka penyertaanNya pasti akan senantiasa bersama kita dalam melewati tahun-tahun ke depan.

So be strong and courageous in God!

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami