5 Deretan Film Kristen yang Akan Mewarnai 2017
Sumber: flickr.com

Lifestyle / 13 December 2016

Kalangan Sendiri

5 Deretan Film Kristen yang Akan Mewarnai 2017

Angelia Agatha Official Writer
5146

Sudah siapkah Anda memasuki tahun 2017? Banyak deretan film Kristen yang akan menghadiri bioskop-bioskop sekitar Anda. Menonton film yang memiliki nilai-nilai Kerajaan Allah bisa menjadi pilihan Anda menonton bersama keluarga. Siapkan catatan Anda, berikut ini adalah film Kristen yang akan hadir di tahun 2017.

1.       The Resurrection  of Gavin Stone (20 Januari 2017)

Film yang dibintangi oleh Brett Dalton, Anjelah Johnson-Reyes, Shawn Michaels dan sederet actor-aktor lainnya, memiliki sinopsis mengenai seorang mantan bintang cilik yang dipaksa untuk melayani sebuah gereja lokal. Dengan berpura-pura sebagai orang Kristen untuk memainkan peran Yesus dalam acara tahunan drama “Passion”, hanya untuk mengetahui bahwa peran terpenting dalam hidupnya jauh dari Hollywood.  Film yang di sutradarai oleh Dallas Jenkins ini memiliki alur komedi dengan bumbu drama dan keluarga. 

2.       God Bless the Broken Road (10 Februari 2017)

God Bless the Broken Road menceritakan tentang seorang ibu muda yang kehilangan suaminya di Afganistan dan kesusahan dalam membesarkan anak mereka yang masih kecil tanpa suaminya. Film ini mengkombinasian elemen kepercayaan, musik country, dan deretan mobil balap ketika berduka kepada mereka yang mengabdikan dirinya kepada militer Amerika Serikat. Film ini dibintangi Lindsay Pulsipher dan Jordin Sparks dan diangkat dari sebuah lagu yang berjudul “Bless the Broken Road”. Alur film ini adalah drama yang cocok Anda tonton bersama keluarga.

3.       Riding Faith (1 Maret 2017)

Bercerita mengenai sebuah kisah yang menginspirasi tentang keluarga, kepercayaan dan tidak pernah kehilangan harapan. Cerita yang memiliki setting di sebuah kota kecil di Amerika, Grace hidup ditengah kenyamanan hidup dan kuda putihnya yang bernama Faith, yang diberikan oleh ayahnya, Mike, sebelum meninggal saat perang. Rebecca, ibunya Grace, berusaha untuk mereka berdua dalam menghadapi duka karena kehilangan Mike. Dalam waktu yang sama, Rebecca harus mencari cara untuk bertahan hidup termasuk menjual semua yang mereka punya. Bahkan mereka harus menjual kuda kesayangan Grace. John Scheneider, Grace Van Dien, T.C. Stalling adalah deretan actor yang membintangi film yang disutradarai oleh Paco Aguilar dengan genre keluarga.

4.       The Cased of Christ (7 April 2017)

Diangkat dari kisah nyata dari pemenang penghargaan jurnalis investigasi, yang juga adalah atheist, yang mengaplikasikan skill jurnalistiknya untuk menyangkal iman Kristen dari istrinya dengan secara tidak terduga mengubah hidupnya. Dibintangi oleh Mike Vogel, Erika Christensen, Faye Dunaway dan deretan actor lainnya, film yang disutradarai oleh Jon Gunn ini focus dengan genre drama.

5.       A Question of Faith 

Tiga keluarga dengan budaya yang berbeda, dalam satu komunitas, yang tidak mengenal satu sama lain, tinggal jauh terpisah sampai satu tragedi kecelakaan yang disebabkan sms yang menempatkan mereka pada jalur konvergen kasih, pengampunan, berkat dan belas kasihan. Dibintangi oleh Richard T. Jones, Kim Fields, dan C. Thomas Howell, film yang disutradarai oleh Kevan Otto memiliki genre drama.

Deretan film-film lainnya adalah Power of the Air, Sweet Sweet Summer Time, Beautifully Broken, The Reliant dan bannyak film lainnya akan mewarnai tahun 2017 Anda dengan kisah-kisah yang memiliki nilai Kristus.

"Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus." Roma 10:17


Sumber : imdb.com
Halaman :
1

Ikuti Kami