Inilah yang Dicari Orang Kristen Dari Sebuah Gereja
Sumber: www.youtube.com

Kata Alkitab / 29 August 2016

Kalangan Sendiri

Inilah yang Dicari Orang Kristen Dari Sebuah Gereja

Lori Official Writer
13443

Di awal kekristenan, orang-orang percaya melakukan perkumpulan di rumah. Kata Yunani yang digunakan menggambarkan perkumpulan ini adalah ‘ekklesia’, yang maknanya lebih dekat pada gereja, diartikan sebagai mengumpulkan, bertemu, bersama-sama atau perkumpulan.

Di jaman ini, perkumpulan tersebut dilakukan di sebuah gedung bernama gereja. Mereka yang merupakan bagian gereja disebut jemaat. Jemaat sebuah gereja juga selalu silih berganti. Sebentar di satu gereja dan sebentar di gereja lainnya. Hampir semua gereja pasti akan menghadapi tipe jemaat seperti ini.

Sudahkah gereja menyadari bahwa tipe jemaat yang tidak tetap ini punya penilaian tersendiri saat mengunjungi sebuah gereja? Khotbah, penyambutan, gaya pujian/penyembahan serta letak gereja adalah empat faktor yang dipertimbangkan seorang jemaat baru saat hendak mencari gereja.

Salah satu alasan masuk akal bagi orang Kristen yang berpindah gereja adalah karena berpindah tempat tinggal (baik di dalam kota dan luar kota). Mereka yang sebelumnya telah menetap di sebuah gereja akan cenderung mencari komunitas gereja baru. Orang-orang Kristen ini kemudian mencoba untuk berkeliling mencari gereja baru yang membuat mereka nyaman. Saat mereka memasuki sebuah gereja, salah satu pertimbangan penting yang mempengaruhi pilihan mereka terhadap suatu gereja adalah kualitas khotbahnya. Bisa disimpulkan, hampir semua orang Kristen yang sedang mencari gereja mengatakan hal ini. Sementara sebagian lainnya tertarik dengan gaya ibadah dan lokasi gereja baru.

Benarkah faktor-faktor ini yang harus dibenahi sebuah gereja agar diminati oleh jemaat baru? Sebelum membahas hal ini lebih dalam. Mari membahas tentang dua perbedaan umum gereja. Gereja Kristen terbagi dalam dua kategori yaitu gereja yang kelihatan (lokal) dan gereja yang tidak kelihatan (universal). Gereja yang kelihatan meliputi adanya pertemuan fisik, biasanya dilakukan dalam gedung gereja. Sementara gereja yang tidak kelihatan terdiri dari orang-orang Kristen dari segala usia.

Secara umum, semua orang Kristen disebut sebagai ‘gereja universal’, seperti tertulis dalam 1 Korintus 12: 27 bahwa semua orang percaya adalah tubuh Kristus. Gereja disebut sebagai ‘umat Allah’ (Ibrani 4: 9; 1 Petrus 2: 10). Dan Kristus adalah kepala gereja (Efesus 4: 15; 5: 23).

Gereja Tuhan memiliki banyak tujuan diantaranya penginjilan, peneguhan, ibadah dan pelayanan sosial. Selain itu gereja juga memiliki beberapa tujuan ini yaitu:

Mendidik jemaat gereja

Gereja juga berperan untuk mendidik orang-orang Kristen, dalam arti kata lain membangun, melengkapi, meningkatkan, mendorong atau mendukung. Hal ini bisa didapatkan oleh jemaat lewat perkumpulan bersama jemaat lain dan saling berbagi. Jemaat juga bisa diteguhkan lewat ajaran-ajaran Khotbah, pendalaman Alkitab dan kelompok kecil.

Pusat penyembahan

Gereja juga berfungsi sebagai pusat penyembahan kepada Tuhan. Di sinilah orang Kristen berkumpul dengan orang Kristen lainnya dan bersatu hati memuji dan menyembah Tuhan. Tidak berarti bahwa bangunan gereja adalah satu-satunya tempat untuk menyembah Tuhan. Tetapi gereja adalah tempat orang percaya berkumpul bersama secara teratur untuk menyembah Tuhan. Setiap gereja pasti memiliki gaya ibadah atau jenis musik yang berbeda-beda, namun tujuannya tetap satu yaitu untuk menyembah Tuhan. Bukan untuk menghibur atau menyenangkan jemaat gereja atau diri kita sendiri.

Lembaga sosial

Gereja adalah lembaga sosial yang terbuka mengulurkan tangan bagi orang-orang yang membutuhkan. Ini artinya bahwa kita tidak hanya berkumpul bersama menghabiskan seluruh waktu kita hanya dalam ibadah atau menginjili tanpa peduli dengan kemanusiaan.

Beberapa tips ini bisa menjadi pertimbangan untuk memilih sebuah gereja.

Ketahui jenis pengajaran apa yang Anda ingin dapatkan dari sebuah gereja

Beda gereja, beda pula jenis pengajarannya. Seperti perbedaan tentang interpretasi Alkitabnya, cara baptisannya dan cara persekutuannya. Temukan tipe pengajaran yang paling membuat Anda nyaman.

Mencari tahu soal posisi gereja di tengah denominasi gereja yang ada

Bila perlu tanyakan secara langsung kepada pihak gereja tentang apa yang terkait dengan organisasi di dalam gereja. Hal ini akan sangat membantu untuk memutuskan pilihan Anda.

Tanyakan pernyataan doktrinal gereja

Hal ini disebut juga dengan pernyataan iman. Singkatnya, pernyataan doktrinal adalah salah satu unsur dalam sebuah gereja yang percaya.

Cari tahu siapa pendiri gereja dan para pemimpinnya hingga saat ini

Cari tahulah segala informasi mengenai calon gereja baru. Hal ini sangat membantu untuk memahami bagaimana perjalanan gereja dan dimana posisi mereka saat ini.

Memang tak satu pun dari gereja yang sempurna. Kita tidak akan menemukannya, tentu saja! Setiap gereja diisi oleh anggota yang tidak sempurna. Maka dari itu, jangan mencoba mencari gereja yang sempurna karena Anda tidak akan menemukannya. Namun setidaknya temukanlah gereja yang bisa membuat Anda bertumbuh dan merasa diterima dan mendapatkan kenyamanan laiknya sebuah keluarga kedua di sana.

Sumber : CT/focusonthefamily
Halaman :
1

Ikuti Kami