Suami Suka Mengeluh? Ini Cara Positif Menanganinya (Part 2)
Sumber: eharmony.com

Marriage / 21 August 2016

Kalangan Sendiri

Suami Suka Mengeluh? Ini Cara Positif Menanganinya (Part 2)

daniel.tanamal Official Writer
6968

Dalam artikel sebelumnya, telah diterangkan beberapa saran positif sebagai seorang istri, kepada suami yang sering mengeluh. Karena sebagai seorang istri yang merupakan seorang penolong, anda harus punya kebijaksanaan yang tinggi dalam menghadapai suami dengan tipe ini.

Tidak hanya harus menjadi pendengar yang baik, namun seorang istri juga harus mampu memberikan pencerahan dengan saran-saran membangun dan penuh semangat. Berikut ini beberapa saran positif lainnya.

Buktikan Kemampuan Terbaik
Suami akan terdongkrak semangatnya saat sang istri menyemangati dirinya dengan mengatakan bahwa Anda percaya ia mampu mengatasi segala tantangan yang ada, dan Anda selalu berada mendukungnya 101 persen. Ketika suami Anda dapat mengatasi segalanya, dia akan membuktikan sendiri pada dirinya bahwa dia bisa.

Sabar,  Sabar dan Sabar
Kesabaran adalah kunci kesuksesan. Ingatkan kembali suami Anda untuk selalu bersabar. Dengan bersabar tidak hanya dapat menguji dirinya tetapi juga dapat memperkuat imannya.

Introspeksi diri
Saat suami Anda sudah melakukan beberapa hal di atas dan masih terus mengeluh, coba sarankan padanya untuk intropeksi kembali. Mungkin saja bukan rekan kerja, atasan atau pekerjaannya yang salah, tetapi dia sendiri yang menjadi sumber masalah yang membuatnya kesulitan.

Selalu Bersyukur

Salah satu hal besar yang menjadi bagian dari orang yang suka mengeluh adalah sering lupa bersyukur. Ingatkan bahwa selalu ada masalah, tantangan atau cobaan dalah hidup yang tidak bisa dihindari. mengeluh tidak akan menyelesaikannya, namun dengan berani menghadapinya semua akan menjadi lebih baik.


Sumber : Berbagai Sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami