Amerika Siap Menampung Pengungsi Muslim Daripada Kristen
Sumber: www.christianheadlines.com

Internasional / 16 June 2016

Kalangan Sendiri

Amerika Siap Menampung Pengungsi Muslim Daripada Kristen

Mega Permata Official Writer
3701

Pemberian status suakadan agama pada para pengungsi tampaknya harus dibedakan. Seperti dilansir Christianheadlines, Amerika Serikat memperbolehkan sejumlah kecil dari pengungsi Kristen dan lebih terbuka bagi ribuan Muslim dari Irak untuk masuk ke negaranya. 

The American Center for Law and Justice (ACLJ) mengklaim bahwa pemerintah Amerika hanya memproses 433 umat Kristiani sejak awal 2015, dan sementara sebesar 11.086 Muslim telah diproses.

“Dalam upaya memberikan alasan perbedaan yang mencengangkan ini, pemerintahan Obama dan kepemimpinan kongres Demokrat terus mempertahankan untuk Amerika Serikat tidak harus mempertimbangkan agama dari pengungsi dalam memutuskan atau memberikan status pengungsi,” jelas ACLJ.

Tetapi menurut ACLJ  agama harus dipertimbangkan dalam pemberian status pengungsi, mengingat banyaknya kekerasan beragama di beberapa wilayah di dunia.

“Jadi kita tahu bahwa ISIS menargetkan Umat Kristen di Irak dan Suriah karena mereka adalah orang-orang Kristen. Para Umat Kristen disana disiksa, diperkosa dan mengungsi karena mereka Kristen. Kita juga tahu bahwa dibawah hukum pengungsi internasional-Amerika Serikat, agama adalah kriteria untuk pemberian status pengungsi,” terang ACLJ dalam sebuah pernyataan.

Menurut laporan dari Worldwide Refugee Admissions Processing System (atau Sistem Perizinan Penerimaan Pengungsi Dunia) pada November 2015 menyatakan bahwa pengungsi Kristen di Amerika Serikat hanya 1.6 persen dari kedatangan di tahun 2015 lalu. Sementara Muslim mencapai 97.8 persen dari total keseluruhan.

Sumber : Christianheadlines.com/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami