Bagaimana Membahas Masa Depan Hubungan Anda Dengan si Dia?

Single / 12 June 2016

Kalangan Sendiri

Bagaimana Membahas Masa Depan Hubungan Anda Dengan si Dia?

Mega Permata Official Writer
12347

Dalam sebuah hubungan adalah dimana semuanya itu tentang saling menyeimbangkan, saling mengenal satu sama lain, saling mencocokkan antara dua kepala dan hati, hingga meraih masa depan secara bersama. Kamu harus memiliki ide hubungan masa depan yang di tuju dan pastikan kamu dan pasanganmu memiliki arah yang sama. Tetapi bila kamu terlalu memaksa, serius atau terburu-buru dapat membuat hidupmu sangat membosankan. So, jika kamu sudah merasa cocok dengannya dan yakin bahwa dialah orang yang tepat, berikut lima tips bagaimana kamu membahas keinginan masa depan hubunganmu bersama dia;

Pertama, Berikan Pujian

Saat membicarakan masa depan banyak orang merasa cemas. Kamu bukan sedang mencoba membicarakan tentang masa depan dengan membuat dia panik atau tertekan. Kamu membicarakan hal itu karena kamu memang ingin menghabiskan masa depanmu dengan dia! Jadi coba dengan trik ini, “Kamu adalah pilihanku. Aku tidak bisa menjalani hidup ini tanpamu. Mungkin adalah ide yang sangat bagus jika kita bisa menghabiskan hidup bersama. Aku akan sangat bahagia bila kita dapat bersama-sama selalu.” Sesuatu sederhana seperti itu dapat membuka pintu awal untuk membicarakan masa depan dengan cara yang menyenangkan bukan dengan memberinya tekanan.

Kedua, Bicarakan bagaimana kamu membicarakannya

Berbicara tentang masa depan dapat memberikan ketakutan, kegelisahan dan kecemasan. Sama seperti pentingnya membicarakan tentang detail masa depan kalian berdua yaitu berbicara tentang cara yang baik membicarakan masa depan. Coba dengan berikan pertanyaan ini kepada kekasihmu, “Bagaimana perasaan kamu bila kita membicarakan masa depan?” atau “Apa cara terbaik untuk membicarakan masa depan kita?”

Ketiga, Jelaskan apa yang kamu inginkan

Ini saatnya untuk memikirkan tentang apa yang kamu inginkan dari kehidupanmu dan hubunganmu. Hal itu sudah menunjukkan dari pertanyaan besarmu seperti, Apakah kamu ingin menikah? Apakah kamu ingin memiliki anak? Seperti apa rumah yang kamu idamkan? Apa yang kamu lakukan untuk karirmu? Apa kamu memiliki pencapaian dalam finansial? Ketika membicarakan hal itu kepada kekasihmu, awali dengan pertanyaan umum seperti, “Apa yang ada dalam bayanganmu saat memikirkan masa depan kita nanti?”

Seperti apa yang kalian inginkan pada satu tahun nanti? Lima tahun kemudian? Sepuluh tahun kemudian? Terkadang merubah kesempatan dari fokus itu dapat memberikan kejelasan yang lebih lagi.

Keempat, Pikirkan untuk menyiapkan dirimu pada kesuksesan

Merencanakan masa depan tidak hanya mengidentifikasikan apa keinginanmu dan tidak hanya mencari tahu bagaimana untuk sampai kesana. Dengan mengetahui keinginanmu, awali pembicaraanmu tentang bagaimana kalian berdua bisa sampai disana. Katakan seperti, “Aku tahu kita berdua adalah pemimpi atau suka berangan-angan, tapi aku ingin memastikan bahwa kita menyiapkan diri kita untuk tetap menjalani kehidupan yang kita inginkan masing-masing.” Proses itu dapat membantu tujuan mulia yang sangat besar sedikit lebih nyata.

Kelima, Fleksibel

Dalam hidup memiliki cara konyol untuk menjatuhkan rencanamu tentunya. Walaupun kalian berdua berada dalam tujuan yang sama, hidup terkadang berkata lain. Intinya adalah terkadang apa yang kita telah bayangkan tidak berjalan sesuai dengan rencana. Kalian berdua merasa bahwa kalian akan menikah, tetapi menyadari itu bukan hal yang penting bagimu setelah memasuki seluk beluk perencanaan pernikahan. Mungkin salah satu darimu berubah pikiran mengenai anak. Kamu mungkin saja mendapatkan kesempatan kerja yang besar untuk tinggal dan bekerja di luar negeri. Itulah bagian dari seimbangnya hubunganmu saat ini dan perencanaan masa depan dan akui hal-hal seperti itu dapat berubah setiap saat. 

Sumber : Bustle.com/Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami