7 Hal yang Harus Dilakukan Suami Saat Istri Jatuh Sakit
Sumber: www.healthywomen.org

Marriage / 20 January 2016

Kalangan Sendiri

7 Hal yang Harus Dilakukan Suami Saat Istri Jatuh Sakit

Lori Official Writer
26560

Setiap kita pasti pernah sakit dan sekarat. Hal itu bisa terjadi kepada seorang istri yang selalu menjadi sosok yang mendedikasikan diri dalam segala urusan rumah tangga. Rasa sakit membuatnya hanya mampu berbaring di tempat tidur dan tak sanggup mengerjakan pekerjaan rumah. Saat istri sedang jatuh sakit, hal itu pasti menjadi pukulan berat bagi suami.

Jika Anda benar-benar suami yang mencintai pasangan, Anda akan rela mengambil alih pekerjaannya seberapa pun beratnya pekerjaan itu bukan? Anda akan tercengang mengetahui bahwa terdapat sejumlah pria di luar sana yang melakukan hal-hal menakjubkan ketika mendapati istri mereka jatuh sakit.

1. Berbelanja

Sebelumnya jatuh sakit, pekerjaan ini awalnya dilakukan oleh sang istri. Namun dalam kondisi yang tidak memungkinkan, suami pun akan berinisiatif memenuhi segala kebutuhan rumah tangga. Ketika dia pergi belanja dia akan menelepon, “Aku sedang di supermarket. Apa nama roti kesukaanmu?Aku lupa namanya.” Lalu saat pulang ke rumah, dia akan membawakan kesukaan pasangannya.

2. Mencuci pakaian

Yap. Mencuci pakaian. Dia akan mengambilalih pekerjaan rumah tangga yangdia bisa kerjakan, termasuk mencuci pakaian, mengeringkannya dan melipat setelah kering. Sungguh sbenar-benar suami idaman!

3. Menghibur kesendirian sang istri

Dia tahu bahwa dalam kondisi lemah, sang istri tidak akan mampu berkomunikasi dengan orang lain. Sehingga dia akan mencoba menghibur dengan menghubunginya, menanyakan kondisi sang istri dan bahkan menceritakan beberapa lelucon. Ya, itu adalah bentuk perhatian dan pengobatan yang sangat dibutuhkan pasangan.

4. Meracik sup dengan bumbu sendiri

Ia akan meminta sang istri untuk mengarahkannya meracik sup ayam. Sembari mempersiapkan segala bahan dan bumbu, dia akan bertanya, “Sekarang apa yang harus aku lakukan selanjutnya?” Ia akan mendengar dengan baik dan melakukannya. Dia meraciknya sesuai dengan langkah-langkah yangdisarankan oleh sang istri. Setelah sup siap disajikan, dia akan membawa satu mangkuk untuk sang istri.

5. Tak sungkan memuji sang istri

Beberapa hari dalam kondisi sekarat akan mengubah penampilan istri, mulai dari rambut yang berantakan, muka yang kusam, kulit yang kusut dan mata sembam. Tetapi dia akan tetap memuji wanita yang dicintainya, menyentuh wajahnya dengan kedua telapak tangannya dan berkata, “Dalam keadaan apapun kamu tetap terlihat cantik”. Kata-kata itu tentu saja akan membuat setiap wanita yang tengah sekarat menjadi bersemangat dan terlihat bahagia.

6. Memberikan pelukan yang hangat

Pelukan adalah salah satu terapi penyembuhan yang sangat efektif. Saat menyaksikan wajah sang istri yang begitu murung, dengan penuh kasih dia akan meraih tubuhnya dan memeluknya dengan erat. Kehangatan pelukan itu membuktikan betapa dia tak ingin menyaksikan orang yang dikasihinya lemah. Dalam pelukan tersebut, dia akan berbisik lembut, “Aku mencintaimu. Aku berharap keadaanmu kembali lebih baik”. Itu adalah ucapan yang begitu dinantikan seorang istri yang sekarat dari pasangannya.

7. Berdoa untuk kesembuhan pasangannya

Jauh didalam lubuk hatinya, dia tak ingin penyakit merampas kebahagiaan yang sudah dia jalani bersama pasangannya. Untuk itu, dia akan berdoa untuk kesembuhan sang istri. Dia akan mengucapkan kata-kata berkat saat sang istri terlelap tidur, dan meminta Tuhan memulihkan kekuatannya kembali.

Sebagai suami, apakah Anda sudah melakukan satu atau beberapa poin di atas saat pasangan Anda tiba-tiba jatuh sakit? Saat ini, cobalah menyadari bahwa setiap istri mengharapkan pasangannya melakukan hal serupa seperti apa yang mereka lakukan saat suami berada dalam kondisi serupa.


Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Ada banyak orang di luar sana yang belum mengenal Kasih yang Sejati. Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Caranya? Klikdi sini

Sumber : Familyshare.com/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami