Hapus Kenangan Mantan di Media Sosial dengan Layanan Ini

Single / 10 December 2015

Kalangan Sendiri

Hapus Kenangan Mantan di Media Sosial dengan Layanan Ini

Theresia Karo Karo Official Writer
3745

Bagi sebagian besar orang, putus cinta adalah salah satu momen paling menyakitkan. Belum lagi, banyaknya jejak kenangan di posting-an laman media sosial, rasanya akan semakin sulit beranjak dari kesedihan dan masa lalu. Sekilas saja melihat masa-masa bahagia dulu di media sosial, godaan untuk kembali menghubungi mantan semakin meluap. 

Untuk alasan ini, Caroline Sinders menciptakan profesi baru unik yang dinamakan ‘social media breakup coordinator’. Menggunakan algoritma, klien akan dibantu untuk membersihkan laman media sosial seperti Facebook, Twitter, Instagram, Tumblr dan semacamnya, dari jejak Sang mantan.

“Media sosial membuat seseorang mudah mengikuti kehidupan orang lain, termasuk mantan kekasih. Bila Anda ingin move on dan menjalani hidup baru, stalking jelas akan membuat Anda sulit lepas," kata Sinders yang juga seorang fotografer freelance dan pakar media sosial.

Diakuinya juga bahwa memang tidak mudah menghapus mantan dari media sosial, apalagi bila telah lama menjalin hubungan. “Bagi beberapa orang, menghapus jejak hubungan sangat menyesakkan dan bisa merusak emosi bahkan menambah stres,” ujar Sinders. 

Namun dengan bantuannya sebagai ‘social media breakup coordinator’, Sinders akan melakukan semua pekerjaan berat itu untuk Anda. Termasuk memutuskan pertemanan dengan mantan di semua laman media sosial, menghapus nomor telepon di daftar kontak, hingga membuang semua foto dan hal-hal yang mengingatkan Anda pada kenangan bersama mantan. 

Meski sedikit aneh untuk menyewa jasa pembersih jejak mantan di media sosial, namun proyek ini memberikan pelayanan yang nyata. Sebab sebagian orang mungkin kesulitan memilah bagian yang ‘menguras’ sisi emosional di media sosial saat mereka berada di titik terendah dari putus cinta. 

Apakah artikel ini memberkati Anda? Jangan simpan untuk diri Anda sendiri. Ada banyak orang di luar sana yang belum mengenal Kasih yang Sejati.  Mari berbagi dengan orang lain, agar lebih banyak orang yang akan diberkati oleh artikel-artikel di Jawaban.com seperti Anda. Caranya? Klik di sini.

Sumber : Cnnindonesia/Metro.uk by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami