Pemerintah Diminta Bangun Kembali Gereja yang Dibakar di Aceh Singkil
Sumber: Jawaban.com

Internasional / 17 October 2015

Kalangan Sendiri

Pemerintah Diminta Bangun Kembali Gereja yang Dibakar di Aceh Singkil

daniel.tanamal Official Writer
7137

Pemerintah diminta untuk membangun kembali gereja yang dibakar di Aceh Singkil dan mengembalikannya kepada pendeta dan jemaat gereja setempat. Hal itu disampaikan Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Papua Lipius Biniluk.

“Kami meminta kepada pemerintah membangun kembali gereja yang dibakar dan diserahkan kepada pendeta dan jemaat di Singkil, Aceh. Kami mendesak pemerintah merespon cepat keadaan ini,” katanya di Papua, seperti dirilis redkasi.co.id, Kamis (15/10/2015).

Dirinya juga menambahkan bahwa ada dugaan pihak tertentu yang sengaja memeceh belah umat beragama di Tanah Air, khususnya di Aceh dan Papua. Sebelumnya insiden Tolikara terjadi dan masyarakat Papua tetap solid dalam keadan itu. “Apakah ini kebetulan atau memang di-skenariokan? Ini yang harus diselidiki oleh aparat keamanan,” tanya dia.

Pimpinan tokoh agama dan masyarakat di Tanah Papua ini juga menjamin wilayahnya akan tetap aman dan tidak terpancing dengan bentrok antarwarga di Aceh Singkil. “Saya jamin, tak ada satu pun masyarakat Papua yang akan membakar tempat ibadah. Tak ada efek dari Aceh akan menyebar ke Papua. Ini justru pemikiran yang keliru. Saya pun telah koordinasi dengan Menko Polhukam terkait hal ini dan jangan dikhawatirkan. Saya jamin, tak ada ekses di Papua tekait masalah di Aceh Singkil,” tambahnya.

Pernyataan yang sama juga diutarakan Ketua Sinode Gereja Kemah Injil di Indonesia Karel Maniani. Dia meminta agar masyarakat Papua yang mayoritas umat Kristiani diharapkan tenang dan tetap menjalankan aktivitasnya sepeti biasanya. Sementara itu Ketua Muhammadiyah Papua Hasan Samai pun meminta kepada kepolisian setempat untuk memberikan keamanan. Terutama kepada warga Keerom, Jayapura dan sekitarnya serta diharapkan agar tak terpancing persoalan di Aceh Singkil.

 

Sumber : redaksi.co.id
Halaman :
1

Ikuti Kami