6 Tips Mudik Nyaman Bareng si Kecil
Sumber: Moormums.co.uk

Parenting / 9 July 2015

Kalangan Sendiri

6 Tips Mudik Nyaman Bareng si Kecil

Lori Official Writer
3977
Menjelang hari Lebaran, banyak keluarga yang pastinya merencanakan untuk mudik. Bagi orang tua yang masih memiliki bayi dan balita tentu akan menjadikan mudik sebagai perjalanan yang merepotkan. Apalagi kondisi jalanan yang macet membuat anak menjadi tidak nyaman dan rewel.  

Untuk membuat perjalanan mudik nyaman dan lancar, lakukan berbagai persiapan berikut ini:

1. Siapkan kendaraan yang nyaman

Dibanding dengan menggunakan kereta api dan bus, akan lebih baik menggunakan kendaraan sendiri. Tentunya disesuaikan dengan dana yang ada pula. Anda tak perlu repot mengangkut barang-barang yang kebanyakan berisi barang-barang perlengkapan si kecil. Selain itu, untuk menjaga kenyamanannya Anda bisa membeli kursi si kecil yang bsia dipasang di dalam kendaraan untuk membuatnya tetap nyaman. Sebelum berangkat, periksa kondisi mobil, terutama ban dan rem serta perlengkapan mobil. Jangan lupa membawa peta jalur mudik untuk memudahkan Anda menyusuri jalan yang tepat.

2. Packing barang keperluan mudik

Akan menjadi sangat merepotkan memang bagi ibu yang membawa anak kecil saat mudik. Karena ibu harus mempersiapkan berbagai perlengkapan si kecil selama mudik. Dengan itu jangan lupa mengemas barang-barang penting berupa pakaian ganti, popok, selimut, mainan, Baby Carseat, Baby Carrier, Toiletries (sikat, pasta gigi, lotion, baby cream, sampo, botol susu, dan obat-obatan.

Jangan lupa pula mempersiapkan makanan dan camilan sehat untuk anak seperti buah, biskuit. Begitu pula dengan buku cerita, boneka atau kartu yang bisa menghilangkan kebosanan anak selama perjalanan.

3. Istirahat yang cukup

Mudik dengan kendaraan sendiri akan terasa lebih nyaman bagi anak-anak karena tidak terikat oleh waktu. Luangkan waktu untuk berhenti dan istirahat. Jangan biarkan anak-anak kebosanan dalam mobil. Sekali-kali mampirlah di tempat yang sejuk dan indah untuk mengistirahatkan tubuh sejenak. Biarkan anak-anak bermain, makan, minum dan buang air kecil.

4. Lakukan permainan

Agar perjalanan tidak terasa membosankan dan jauh dari hiburan, ada baiknya bagi Anda orang tua berinisiatif memulai permainan yang disukai anak. Misalnya, tebak lagu dengan menyetel lagu yang sudah Anda persiapkan, bermain permainan lain yang Anda sudah persiapkan. Buatlah suasana menjadi hidup dan anak-anak tidak merasa bosan.

5. Jaga kesehatan

Menjelang keberangkatan, jangan lupa menjaga kesehatan anggota keluarga dengan baik. Jangan biarkan si kecil terlalu banyak bermain dan kelelahan. Ada baiknya, Anda dan si kecil terlebih dahulu memeriksa kesehatan ke dokter. Jangan memaksa mudik jika anak kurang sehat. Lebih baik ditunda saja sampai ia merasa sehat.

6. Tetap berdoa dan siapkan mental

Bagaimana pun segala kemungkinan bisa terjadi saat perjalanan, baik kerusakan mobil atau kemacetan yang tak terhindari. Untuk itu persiapkan diri terlebih dahulu agar Anda dan anak-anak siap menghadapi apapun di tengah perjalanan. Jangan lupa pula berdoa agar Anda dan anggota keluarga tetap dalam kondisi baik dan perjalanan lancar.

Kenyamanan saat mudik adalah hal terpenting bagi si kecil. Selain membuatnya senang, mudik dengan nyaman juga akan membuat suasana hati anak Anda baik. Jadi, sebelum mudik pastikan beberapa hal di atas sudah dipersiapkan.

Sumber : Berbagai Sumber/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami