5 Cara Santun Saat Minta Dahului  Kakak Menikah
Sumber: Vemale.com

Single / 23 June 2015

Kalangan Sendiri

5 Cara Santun Saat Minta Dahului Kakak Menikah

Lori Official Writer
10375
Artis cantik Sandra Dewi adalah satu diantara sekian banyak kakak yang akhirnya mendapati bahwa sang adik harus terlebih dahulu menuju ke pelaminan. Seperti yang dituturkannya, ia bukan lagi orang kuno yang harus mempercayai mitos-mitos belaka ketika sang adik menikah terlebih dahulu. Karena baginya hal itu tak menjadi masalah.

Di beberapa daerah tertentu di nusantara seperti di Jawa, Sunda, Batak, Sumatra Barat, mendahului kakak menikah memang dilarang. Bila hal itu terjadi, sang adik diharapkan memberikan upeti atau ganti rugi bagi sang kakak.

Sebagai adik, Anda memang patut menghormati kakak Anda dengan cara menyampaikan rencana pernikahan Anda dengan cara berikut :

1. Minta doa restu

Keputusan menikah memang tak hanya melibatkan Anda dan pasangan, tetapi juga seluruh keluarga. Anda dan keluarga harus memiliki pemikiran yang sejalan agar rencana pernikahan bisa berjalan dengan baik. Orang pertama yang patut Anda mintai pendapat adalah sang kakak. Cobalah untuk berjajak pendapat dengannya dan utarakan hal yang mendasari keputusan Anda. Jika dia bersedia dilangkahi oleh Anda, mintalah doa restu terlebih dahulu.

2. Tanya keinginannya

Mungkin di zaman modern ini, mendahului kakak menikah bukan lagi perkara besar. Tetapi sebagai adik yang tetap menghormati posisi sang kakak, Anda tetap harus mematuhi tradisi yang mungkin dipercayai oleh keluarga dan masyarakat di tempat Anda tinggal. Apakah itu seperti memberikan ganti rugi atau upeti kepada sang kakak atau tidak, itu menjadi pertimbangan Anda dan seluruh keluarga.

3. Jadikan sang kakak sebagai orang yang paling penting

Ketika Anda sudah mendapat persetujuan dari sang kakak, ada baiknya Anda melibatkannya dalam berbagai persiapan pernikahan. Jadikan dia sebagai orang yang paling penting untuk mengorganisir seluruh persiapan. Buat dia merasa bahwa pernikahan Anda adalah bagian darinya dan Anda tetap menghormatinya sebagai kakak.

4. Jangan pamer

Rasa sedih mungkin akan menghinggapi hatinya untuk seketika waktu. Namun, ketika Anda hadir untuk mengundangnya merasakan bersama kebahagiaan Anda, maka Ia akan tetap baik-baik saja. Nah, jika Anda adalah calon pengantin atau pengantin baru cobalah untuk tetap menjaga sikap di hadapannya. Jangan buat sang kakak menjadi minder dengan kebahagiaan yang Anda miliki.

5. Doa terbaik bagi sang kakak

Sang kakak  memang sudah memberi Anda persetujuan dan doa restu untuk mendahuluinya menikah. Namun bukan berarti Anda tidak peduli dengan masa depannya. Mungkin Ia memang sudah memiliki pasangan namun karena satu dan lain hal belum mantap untuk menikah, atau mungkin saja dia masih single sehingga penting bagi Anda untuk berdoa agar sang kakak bisa segera menemukan pasangan yang tepat. Jauh di dalam lubuk hati, Anda pasti menghendaki sang kakak suatu hari nanti akan berlabuh kepelaminan juga bukan?

Tak ada kakak yang tidak berbahagia ketika mendapati adiknya sudah menemukan pasangan pilihannya. Hanya saja, sebagai adik tetaplah bersikap santun dan mintalah doa restu terbaik darinya demi kebahagiaan Anda.


Anda diberkati dengan artikel ini, yuk share artikel ini di Facebook-mu dan ajak teman-temanmu untuk re-share link artikelnya. Semakin banyak yang re-share, semakin keren hadiahnya. Keterangan lebih lanjut, KLIK DI SINI

Sumber : Berbagai Sumber/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami