Mandi Air Hangat atau Dingin, Pilih Mana yang Lebih Sehat?
Sumber: Hansgrohe.de

Info Sehat / 24 January 2015

Kalangan Sendiri

Mandi Air Hangat atau Dingin, Pilih Mana yang Lebih Sehat?

Lori Official Writer
6479
Kondisi tubuh yang lelah dan pegal setelah seharian bekerja ada baiknya akan kembali pulih setelah berendam di air hangat sejenak waktu. Sebab sangat bermanfaat untuk melancarkan aliran darah dalam tubuh. Air hangat juga sangat penting untuk menenangkan otot-otot yang tengah sakit. Sedang mandi dengan air dingin tidak akan menimbulkan efek relaksasi  seperti yang dihasilkan oleh air hangat. Terlepas dari hal itu, air dingin tetap bermanfaat bagi tubuh sebagai cryotherapy, sejenis latihan bagi kalangan atlet baru dan profesional.

Meski air hangat mampu membuat Anda rileks, namun mandi dengan air dingin terbukti jauh lebih memberi banyak mafaat bagi tubuh Anda, terkhusus saat musim dingin sekalipun seperti alasan-alasan berikut:

1. Meningkatkan kewaspadaan

Saat merasa kedinginan ketika sedang bekerja dan menjalankan tugas, melipatkan tangan ke bagian tubuh bukanlah pilihan tepat. Namun ketika Anda dengan berani memilih mandi air dingin, dibutuhkan keinginan kuat untuk dapat terus mandi. Anda memang harus mengambil nafas dalam-dalam untuk membuat tubuh Anda tetap hangat. Hal itu akan menolong Anda menghirup banyak oksigen yang baik sebagai bekal untuk tetap waspada sepanjang hari.

2. Baik untuk kulit

Saat musim dingin atau penghujan, kulit dan rambut akan terasa kering. Namun ketika mandi air panas, hal ini hanya akan memperparah kekeringan. Jadi, akan lebih baik bila mandi air dingin karena berkhasiat mengecilkan pori-pori dan mengencangkan kutikula.

3. Meningkatkan sistem imun dan sirkulasi darah

Hebatnya, air dingin terbukti dapat meningkatkan kekebalan tubuh atau imun. Saat cuaca tidak baik, penyakit akan mudah terjangkit. Air dingin akan membantu proses sirkulasi darah serta meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

4. Meredakan nyeri otot

Mandi air dingin memang sangat menyiksa ketika sedang lelah dan nyeri otot. Namun ternyata air dingin justru obat pereda nyeri otot sederhana yang sering kita abaikan.

5. Pereda stres

Penelitian menemukan, mandi air dingin atau melompat dengan cepat ke kolam renang yang dingin akan membantu dalam mengurangi asam urat. Selain itu, juga ditemukan bahwa air dingin juga berfungsi untuk mengontrol stres.

Tanpa disadari kita cenderung lalai dengan khasiat jitu air dingin. Sehingga melalui tulisan ini, Anda bisa semakin mencintai air dingin sebagai terapi kesehatan.

Sumber : Boldsky.com/jawaban.com/ls
Halaman :
1

Ikuti Kami