7 Aplikasi Pengirim Pesan Terpopuler 2014 di Indonesia
Sumber: mieyacloudsyesung9e.blogspot.com

Entertainment / 11 December 2014

Kalangan Sendiri

7 Aplikasi Pengirim Pesan Terpopuler 2014 di Indonesia

Tiurma Ida Purba Official Writer
7436

Tahun 2014 akan berlalu, namun teknologi semakin berkembang dan maju. Sebelum meninggalkan 2014, apakah anda tahu apa saja aplikasi pengirim pesan mobile paling populer di Indonesia? Komunikasi sangat penting, baik itu untuk kepentingan pekerjaan atau pribadi. Berikut ini beberapa aplikasi pengirim pesan yang populer di tahun ini :

1.   Blackberry Messenger / BBM

BBM merupakan aplikasi gratis yang disediakan oleh Blackberry. Namun, seiringnya waktu akhirnya dapat digunakan di smartphone  android dan ipad. BBM merupakan aplikasi pertama yang paling banyak diminati.

 

2.   Whatsapp

Inilah aplikasi yang banyak digemari masyarakat, khususnya Indonesia. Alasannya selain gratis, whatsapp merupakan aplikasi yang jarang pending dalam mengirim pesan. Whatsapp adalah aplikasi pesan lintas platform yang digunakan untuk bertukar pesan. Kerennya, tahun ini whatsapp diakuisisi oleh facebook sebesar US$ 19 miliar.

 

3.  Line

Line merupakan perusahaan aplikasi yang dikembangan oleh perusahaan Jepang bernama NHN Corporation. Pada Juni 2011 Line pertama kalinya dirilis dan bisa digunakan pada sistem android dan Ios . Namun, seiring berkembangnya waktu akhirnya Line dapat di pakai dipakai pada blackberry.

 

4.  Wechat

Wah, ini adalah aplikasi yang sudah menjamur di kalangan masyarakat. Aplikasi ini berasal dari China. Dikembangkan oleh perusahaan teknologi yaitu Tencent. Wechat merupakan aplikasi yang paling diminati di China. Kehadirannya di Indonesia bekerja sama dengan perusahaan media besar diantaranya Indosat, MNC Media, Indosatm2, Panasonic Gobel Indonesia, Hillhouse Capital Incm dan Tencent. Kini, whatsapp bisa di pakai di Android, IOS, dan blackberry.

 

5.   Kakaotalk

Nah, mungkin ini adalah salah satu aplikasi yang anda pakai. Kakaotalk memang sedang naik daun di kalangan remaja khususnya. Kelebihannya adalah kakaotalk memiliki speed booster, dimana diklaim dapat mengirim pesan dan gambar dua kali lebih cepat dari aplikasi lain.

Kakaotalk dibuat oleh Beom-Soo Kim dan dikembangan sebuah perusahaan Korea yaitu Kakao inc.

 

6.   Skype

Aplikasi ini dapat di download gratis. Skype dirilis pertama kali pada Agustus 2013. Pada umumnya pengguna skype bisa mengirim teks, gambar bahkan berbicara dengan pengguna skype lainnya. Tidak hanya itu skype juga bisa menghubungin telepon tradisional dengan biaya  ( Skypeout), menerima pesan suara, dan anda juga dapat menerima panggilan dari telepon tradisional (skypeln). Skype merupakan program komunikasi dengan teknologi peer to peer yang dikembangan Microsoft Skype Division. Skype diambil dari kata “sky” dan “peer” yang disesuaikan dengan teknologi p2p.

 

7.   Beetalk

Beetalk adalah layanan penyampaian pesan yang sedang naik daun. Aplikasi ini banyak diminati pengguna android karena gratis. Walaupun masih junior dan didahului para seniornya seperti bbm,whatsapp, namun beetalk tetap nge-trend di kalangan anak muda khusunya. Beetalk Mobile Private Ltd asal Thailand telah mengembangkan Beetalk dengan baik, terbukti aplikasi ini sangat digemari oleh pengguna ponsel pintar di Thailand, Singapura, Malaysia dan Indonesia.

 

Jika anda adalah orang yang suka berkomunikasi dengan chating maka anda wajib punya salah satu aplikasi diatas. Apalagi bila pekerjaan anda berhubungan dengan orang banyak dengan jarak jauh, jelas anda membutuhkan aplikasi pengirim pesan untuk memudahkan anda berkomunikasi dengan rekan kerja atau konsumen. 

Sumber : berbagai sumber/by tiur
Halaman :
1

Ikuti Kami